Superman, superhero terkenal dari DC Comics, akan kembali beraksi di layar lebar lewat film Superman (2025) garapan James Gunn. Sutradara yang dikenal lewat serial Peacemaker (2022) dan Creature Commandos (2024—2025) ini menuai banyak pujian karena menggabungkan aksi, komedi gelap, dan sisi emosional tiap karakter. Kehadiran Gunn diharapkan mampu menampilkan sosok Man of Steel yang lebih hangat.
Sebelum menyaksikan film tersebut, pastikan kamu mengetahui sejumlah fakta penting dan menarik seputar Superman. Pasalnya, masih banyak fans yang belum memahami posisi film ini dalam semesta DC terbaru. Simak selengkapnya berikut ini, ya!