Khaotung Thanawat merupakan salah satu aktor Thailand andalan GMMTV yang punya kemampuan akting apik. Setiap tahunnya, Khaotung kerap mendapat proyek drama dan jadi pemeran utama, lho. Sebentar lagi, drama terbaru Khaotung, Cat for Cash, akan tayang. Berbeda dari drama-drama sebelumnya, karya terbarunya ini bergenre fantasi.
Nah, sambil menantikan episode pertama drama yang akan tayang pada 20 Januari mendatang, ada baiknya kamu mengetahui beberapa fakta. Berikut ini tujuh fakta peran Khaotung Thanawat dalam drama Cat for Cash. Let’s check it out!
