Dengan masuknya Sentimental Value dan The Secret Agent sebagai nomine ganda di kategori Best Picture dan International Feature, apa yang dulunya dianggap sebagai mitos kini menjadi hal yang lumrah. Nampaknya The Academy benar-benar membuka pintu bagi sineas di luar Amerika Serikat untuk bersaing di panggung Oscar.
Selama 98 tahun pagelarannya, tercatat hanya ada 14 judul film yang mendapatkan nominasi ganda di kategori Best Picture dan International Feature. IDN Times telah merangkumnya di bawah ini.
