Super Stylish, 10 Gaya Richard Kyle Hadiri Acara Fashion

Kekasih Jessica Iskandar, Richard Kyle, termasuk cowok yang memperhatikan penampilan. Pria 31 tahun ini memang memiliki jiwa petualang namun sekaligus tak melupakan penampilannya. Buktinya, presenter acara traveling ini termasuk yang rutin menghadiri acara fashion, lho.
Gayanya yang manly memang inspiratif dan bisa ditiru. Seperti 10 penampilannya berikut saat datang ke aneka event fashion.
1. Pink bukan hanya warna untuk wanita, buktinya setelan jas warna soft ini cocok banget dikenakan Richard

2. Tampil simpel di acara Louis Vuitton Indonesia, bintang film "Jomblo" ini tetap stylish

3. Cukup simpel, pria berdarah Australia ini memilih kemeja warna khaky dan sepatu senada

4. Glamor dengan setelan jas berwarna burgundy jadi bak pangeran

5. Hadir acara Mango, Richard memilih outfit warna army dan memilih bawahan putih kontras

6. "Gak usah banyak gaya, udah cakep Mas," komentar beberapa netizen di foto ini

7. Mengenakan jaket bertema tropical dengan celana warna cerah, bukti kalau cowok juga bisa 'main warna'

8. Meski lesehan, penampilan Richard masih terlihat elegan dengan outfit serba Dior

9. Gak hanya datang ke acara fashion, Richard juga didapuk menjadi brand ambasador beberapa brand fashion

10. Fix, kekasih Jessica Iskandar ini memang memiliki selera fashion yang tinggi dan modis

Itulah potret Gaya Richard Kyle yang stylish abis. Fix, gaya Richard Kyle ini bisa kamu tiru banget lho, guys!