Selebgram Julia Prastini atau yang juga dikenal sebagai Jule akhirnya muncul ke publik setelah isu KDRT yang menyeret nama mantan suaminya, Na Daehoon. Ia menyampaikan permintaan maaf atas segala kegaduhan yang terjadi.
Melalui pernyataan yang diunggah ke Instagram Story-nya pada Selasa (20/1/2026) malam, Jule mengakui bahwa selama ini ia telah melakukan banyak kesalahan. Meski begitu, terlepas dari kesalahan di masa lalunya, ibu tiga anak tersebut mengungkapkan keinginannya untuk tetap menjadi dirinya sendiri sambil terus belajar dan memperbaiki diri.
