Serial terbaru Marvel, Daredevil: Born Again, merilis episode ke-7 pada Rabu (2/4/2025). Setelah menunjukkan Matt Murdock kembali beroperasi sebagai Daredevil, episode 7 juga mengungkap fakta baru versi orisinal yang dibuat oleh Marvel Cinematic Universe (MCU). Salah satunya identitas asli Muse, seniman psikopat sekaligus pembunuh berantai, yang menggunakan darah manusia untuk membuat lukisan mural di sepanjang jalan New York.
Hal tersebut menjadi perbedaan yang cukup signifikan, karena identitas asli Muse selama ini tidak pernah terungkap di versi komik. Di sisi lain, Muse ternyata juga sudah lama mengincar Heather Glenn yang berprofesi sebagai terapis.
Meski Heather adalah kekasih dari Matt Murdock alias Daredevil, penargetan Muse terhadap Heather ini tidak ada hubungannya sama sekali dengan Daredevil. Lantas, kenapa Muse mengincar Heather Glenn untuk dijadikan korban aksi kejinya?