Sedang merasa sedih yang sulit dijelaskan dan butuh lagu untuk jadi teman? Kamu bisa pilih lagu-lagu punya for Revenge yang terkenal dengan nuansa sendunya. Kurang lebih 20 tahun berdiri, band emo asal Bandung ini sudah menciptakan puluhan lagu yang menemani masyarakat Indonesia yang sedang galau.
Nah, bagi for Revenge Family, sebutan fans for Revenge, maupun kamu yang suasana hatinya sedang melankolis dan ingin menyuarakannya lewat nyanyian, cek daftar lirik lagu terpopuler for Revenge berikut ini. Semua lagu ini telah didengarkan lebih dari 10 juta kali oleh pengguna Spotify sepanjang 2025, lho!
