Diterpa Skandal, 5 Artis Korea Ini Dinyatakan Tak Bersalah 

Ada kasus pelecehan seksual hingga pemerkosaan

Sebagai seorang public figure tak heran jika apapun yang dilakukannya menjadi sorotan khalayak umum. Terlebih jika namanya terseret skandal hingga dituduh melakukan tindakan kriminal. Tak selalu benar, sederet idol KPop berikut nyatanya diterpa skandal palsu.

Mendapat berbagai komentar jahat saat skandalnya mencuat ke publik, idol KPop tersebut berakhir terbukti tak bersalah. Telah dirugikan dalam banyak hal, 8 idol KPop ini dinyatakan tak bersalah, dilansir Pinkvilla dan Koreaboo .

1. Skandal bully aktor ‘Extracurricular’ 

Diterpa Skandal, 5 Artis Korea Ini Dinyatakan Tak Bersalah Kim Dong Hee (instagram.com/kim_d.he)

Sukses berperan dalam ‘Extracurricular’, Kim Dong Hee diterpa skandal bully Februari 2021 lalu. Skandal bersumber dari postingan anonim pada komunitas online yang menuding aktor pemeran Oh Ji So sebagai pelaku kekerasan sekolah dan perundungan terhadap temannya yang disabilitas. Bukan tanpa alasan, postingan tersebut turut menyertakan kesaksian teman lama Kim Dong Hee yang memperkuat tudingan yang dilayangkan kepadanya.

NPIO Entertaiment selaku agensi yang menaungi Kim Dong Hee membantah dan berlanjut mengambil tindakan hukum.  Setelah proses investigasi yang panjang, pada 28 Desember lalu, Kim Dong Hee dinyatakan tak bersalah atas semua tuduhan yang diterimanya.

2. Kasus kekerasan seksual Onew SHINee

Diterpa Skandal, 5 Artis Korea Ini Dinyatakan Tak Bersalah Onew (instagram.com/dlstmxkakwldrl)

Rumor kekerasan seksual terhadap seorang wanita di sebuah klub malam di Gangnam yang dilakukan Onew mencuat pada 2017 lalu. Rumor diperkuat dengan adanya keterangan seorang wanita yang mengaku sebagai korban. Setelah menerima laporan, polisi melakukan investigasi beberapa pihak terkait selama 5 jam. Berdasarkan hasil investigasi, polisi mendakwa Onew atas kasus tersebut tanpa penahanan.

Rumor memanas saat agensi yang menaungi Onew menyebut jika yang terjadi hanyalah kesalah pahaman dan wanita yang mengaku sebagai korban menuduh SM Entertaiment telah memaksanya membatalkan dakwaan. Kasus tersebut berakhir dilimpahkan ke kejaksaan. Pada awal 2018, jaksa menyatakan Onew tidak bersalah dan semua tuduhan dibatalkan.

Baca Juga: Terbaru Onew SHINee, 12 Artis Ini Punya Lagu Kolaborasi Bersama Punch

3. Park Yoochun berulang kali dituduh lakukan pemerkosaan 

Diterpa Skandal, 5 Artis Korea Ini Dinyatakan Tak Bersalah Park Yoochun (instagram.com/6002yoochun)

Pada bulan Juni 2016, Yoochun menerima tuduhan pemerkosaan kepada seorang wanita di bar tempatnya bekerja. Menyusul laporan wanita pertama, tiga wanita turut mengajukan tuduhan yang sama kepada Yoochun.

Setelah investigasi menyeluruh, Yoochun dinyatakan tak bersalah, penuduh pertama ditemukan telah membuat tuduhan palsu dan percobaan pemerasan yang dilakukan terhadap Yochun dan agensi yang menaunginya. Tuduhan lain yang dilayangkan tiga wanita juga menyatakan Yoochun tak bersalah. Penyidik menemukan fakta jika Yoochun telah berada di China, hal tersebut bertolak belakang dengan keterangan yang telah diberikan penuduh.

4. Tuduhan pelecehan seksual Lee Min Ki saat wajib militer 

Diterpa Skandal, 5 Artis Korea Ini Dinyatakan Tak Bersalah Lee Min Ki (instagram.com/leeminkisite)

Aktor kenamaan Korea Selatan Lee Min Ki turut menjadi korban atas rumor kekerasan seksual. Pada tahun 2016, dilaporkan bahwa Lee Min Ki bertemu dengan seorang wanita di sebuah klub saat dia  tengah melaksanakan wajib militer. Dua hari kemudian, wanita yang ditemuinya mengajukan laporan atas pelecehan seksual yang diterimanya. Spekulasi bermunculan, jika aktor besar tersebut terlibat dalam tindak kejahatan tersebut.

Setelah diinterogasi pihak berwajib, Lee Min Ki terbukti tak bersalah. Wanita yang terlibat kemudian mengklarifikasi pernyataannya dan mengajukan permintaan maaf.

5. Tuduhan kepada Baekho NU’EST setelah tujuh tahun berlalu 

Diterpa Skandal, 5 Artis Korea Ini Dinyatakan Tak Bersalah Baekho (instagram.com/nuest_official)

Tuduhan pelecehan seksual diterima Baekho NU’EST pada bulan Juni 2017 lalu. Seorang anonim mengklaim dirinya mendapat pelecehan seksual oleh salah satu member NU’EST pada 2009 silam. Melalui unggahanya pada sebuah komunitas online, penuduh mem-posting bukti video percakapannya dengan Baekho dan percakapan di Kakao Talk.

Terkait skandal yang menimpa artisnya, Pledis Entertaiment merilis pernyataan bahwa sepenuhnya klaim tersebut tidak benar. Setelah proses hukum berjalan selama 8 bulan, Baeko dinyatakan tak bersalah dan semua tuduhan dibatalkan.

Meski dinyatakan tak bersalah, banyak komentar jahat yang diterima artis KPop karena skandal tersebut. Sebagai netizen yang budiman, bijaklah dalam menyikapi segala rumor yang banyak berlalu lalang di media sosial, jangan menghakimi atas rumor yang belum tentu benar adanya.

Baca Juga: 9 Fakta Peran Lee Min Ji, Teman Lee Se Young di KDrama The Red Sleeve 

Sukmawening Chairunisa Photo Verified Writer Sukmawening Chairunisa

3:150

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya