Nita Gunawan terlihat menikmati momen liburannya di Eropa. Mulai dari Italia hingga Swiss, Nita senang banget melihat keindahan alam di negera maju tersebut. Ketika liburan di Swiss, Nita membagikan keseruannya saat naik Gunung Jungfraujoch. Sebelum sampai ke puncak gunung, Nita sudah pusing dan sesak di perjalanan. Nita pun harus berhenti untuk beli oksigen.
Gunung Jungfraujoch menjadi salah puncak gunung ikonik di Pegunungan Alpen, Swiss. Dipenuhi salju tebal saat di puncak, Nita Gunawan bahagia bisa main salju sambil melihat pemandangan sekitar yang disebut sebagai surganya dunia. Sesak dan pusing Nita seketika hilang begitu saja!
