Pria-Pria Soft Spoken di Film Indonesia, Pesonanya Bikin Baper!

Soft spoken adalah gaya komunikasi seseorang menggunakan suara yang lembut, tidak keras, dan tenang. Merriam Webster melansir soft spoken berarti bertutur kata lembut. Di sejumlah film, karakter tokoh pria soft spoken ini seringkali mendapatkan perhatian tersendiri di kalangan penonton. Umumnya, tokoh-tokoh soft spoken ini memiliki penampilan kalem, ramah, dan friendly.
Sejumlah tokoh pria di film Indonesia berikut ini memiliki penggemarnya sendiri. Siapa saja mereka? Simak selengkapnya!
1.Moko dalam 1 Anak 7 Ponakan (2024)

Film besutan sutradara Yany Laurens ini mengisahkan Moko (diperankan oleh Chicco Kurniawan) yang mewakili para sandwich generation yang memikul beban dan tanggung jawab keluarganya. Di film ini, gaya komunikasi Moko pada orang-orang terdekatnya mulai dari keponakan, pacar, dan teman-temannya mengambil tempat tersendiri di hati penonton. Pembawaan Moko yang tetap tenang dalam menghadapi semua permasalahan hidup sekaligus menunjukkan bahwa selain soft spoken, dia juga termasuk soft boy.
2. Miko dalam Kemah Terlarang : Kesurupan Massal (2024)

Film horor bertajuk Kemah Terlarang : Kesurupan Masal yang diangkat dari kisah nyata ini, ada tokoh bernama Miko (diperankan oleh Fatih Unru). Miko merupakan Ketua Dewan Ambalan atau Ketua Panitia Perkemahan yang memiliki pembawaan kalem dan tutur katanya lembut. Karakter Miko yang soft spoken ini membuat penonton terkesima, bahkan baper!
3.Raga dalam Heartbreak Motel (2024)
Heartbreak Motel adalah sebuah film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Ika Natassa. Film yang disutradari oleh Angga Dwimas Sasongko ini mengisahkan tentang seorang perempuan bernama Ava diantara dua pria. Salah satunya ada tokoh pria bernama Raga yang soft spoken. Diperankan oleh Chicco Jerikho, Raga memiliki pembawaan yang hangat dan sederhana bisa memberikan kenyamanan pada Ava.
4.Dilan dalam Ancika : Dia yang Bersamaku 1995 (2024)
Diangkat dari novel berjudul sama, film ini merupakan kelanjutan cerita cinta Dilan setelah bersama Milea (Dilan 1990 dan Dilan 1991). Di film ini, Dilan (diperankan oleh Arbani Yazid) sudah jadi mahasiswa sehingga lebih dewasa dari versi Dilan sebelumnya. Dilan versi dewasa ini memiliki gaya bertutur yang lemah lembut apalagi pada orang yang disayang, yaitu Ancika. Kalau masa SMA adalah anak geng motor, di masa mahasiswa Dilan adalah seorang aktivis!
5.Sadam dalam Petualangan Sherina 2 (2023)
Petualangan Sherina 2 merupakan lanjutan dari Petualangan Sherina dan masih diperankan oleh aktor (Sherina Munaf dan Derby Romero) dan sutradara (Riri Riza) bahkan produser (Mira Lesmana) yang sama. Sadam yang sewaktu kecilnya dikenal sebagai anak nakal dan manja, di film Petualangan Sherina 2 ini menjadi seorang pria dewasa manis, kalem, dan bertutur kata lembut. Karakter Sadam ini memikat hati penonton dan digadang-gadang sebagai tipe pria green flag.
6.Zainuddin dalam Tenggelamnya Kapal Van Der Wicjk (2013)
Diproduksi lebih dari satu dekade lalu, film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck memiliki tokoh bernama Zainuddin (diperankan oleh Herjunot Ali) yang sangat soft spoken. Tutur kata Zainuddin sangat halus, bahkan dalam emosi kemarahan sekalipun. Di masa film ini, tokoh Zainuddin pernah menjadi gambaran sempurna seorang pria yang mencintai perempuan dengan cara terhormat.
Pesona pria soft spoken menjadi daya tarik tersendiri bagi penonton. Berharap tokoh seperti ini kita temui di kehidupan sebenarnya, karakter tokoh ini selalu membuat kita jatuh hati. Kira-kira, siapa tokoh soft spoken yang paling jadi favoritmu?