13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?

Dari Violet Evergarden hingga Yumeko Jabami ada, nih

Lahir pada 29 Agustus 1990, Erika Lynn Harlacher adalah seorang pengisi suara dan dubber asal California, Amerika Serikat. Mulai berakting sejak masih TK, Erika mendapatkan proyek pertamanya sebagai pengisi suara dalam anime K-On! sebagai beberapa background characters.

Erika kini telah mewujudkan mimpinya dengan menjadi salah satu dubber terdepan dalam industri anime. Bagaimana tidak? Ia telah mengisi suara karakter utama dalam sederet anime yang sangat populer. Berikut tiga belas tokoh anime terkenal yang diperankan Erika Harlacher. Ada karakter favoritmu, gak?

1. Peran terbesar Erika pastinya sebagai dubber Violet Evergarden, si Auto Memory Doll yang tak punya emosi di Violet Evergarden (2018—2020)

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Violet Evergarden dari Violet Evergarden (dok. Kyoto Animation/Violet Evergarden)

2. Salah satu anime isekai terpopuler, Re:Zero − Starting Life in Another World (2016—2021) dibintangi oleh Erika sebagai Crusch Karsten

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Crusch Karsten dari Re:Zero − Starting Life in Another World (dok. White Fox/Re:Zero − Starting Life in Another World)

3. Nama Erika mulai dikenal publik setelah ia mengisi suara Ami Kawashima, si model fesyen rivalnya Taiga Aisaka di Toradora! (2008—2011)

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Ami Kawashima dari Toradora! (dok. J.C.Staff/Toradora!)

4. Erika turut andil dalam reboot salah satu anime shounen paling legendaris, yaitu Hunter x Hunter (2011—2014) sebagai Kurapika

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Kurapika dari Hunter x Hunter (dok. Madhouse/Hunter x Hunter)

5. Selain HxH, Erika juga ikut di anime shounen populer lain, yakni Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba (2019—) sebagai Shinobu Kochou

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Shinobu Kochou dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba (dok. Ufotable/Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

6. Dalam versi dub Netflix, si karakter utama Yumeko Jabami dari anime Kakegurui (2017— 2019) garapan MAPPA diperankan oleh Erika

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Yumeko Jabami dari Kakegurui (dok. MAPPA/Kakegurui)

Baca Juga: 10 Karakter Anime yang Di-dubbing Bryn Apprill, Terbaru Kobeni

7. Tak mau kalah dari MAPPA, studio A-1 Pictures memamerkan Erika sebagai Asseylum Vers Allusia dalam anime Aldnoah.Zero (2014—2015)

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Asseylum Vers Allusia dari Aldnoah.Zero (dok. A-1 Pictures/Aldnoah.Zero)

8. Tidak hanya Aldnoah.Zero, Erika pernah bintangi anime A-1 Pictures lainnya, yakni Your Lie in April (2014—2015) sebagai Emi Igawa

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Emi Igawa dari Your Lie in April (dok. A-1 Pictures/Your Lie in April)

9. Erika juga terlibat dalam dubbing anime The Seven Deadly Sins (2014—) dengan menjadi pengisi suara Elizabeth Liones

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Elizabeth Liones dari The Seven Deadly Sins (dok. A-1 Pictures/The Seven Deadly Sins)

10. Kamu juga bisa menikmati suara Erika sebagai Estella dalam salah satu anime produksi Wit Studio, yakni Vivy: Fluorite Eye's Song (2021)

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Estella dari Vivy: Fluorite Eye's Song (dok. Wit Studio/Vivy: Fluorite Eye's Song)

11. Untuk serial The Asterisk War (2015—2016), Erika memerankan Claudia Enfield, si Ketua OSIS Akademi Seidoukan yang baik nan pintar

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Claudia Enfield dari The Asterisk War (dok. A-1 Pictures/The Asterisk War)

12. Bergenre magical girl, serial anime Yuki Yuna is a Hero (2014—2021) dimeriahkan oleh Erika sebagai Mimori Togo, sahabatnya Yuuki Yuuna

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Mimori Togo dari Yuki Yuna is a Hero (dok. Studio Gokumi/Yuki Yuna is a Hero)

13. Menguras air mata, film I Want to Eat Your Pancreas (2018) menampilkan Erika sebagai Sakura Yamauchi, sang main heroine

13 Tokoh Anime Populer yang Di-dubbing Erika Harlacher, Ada Favoritmu?Sakura Yamauchi dari I Want to Eat Your Pancreas (dok. Studio VOLN/I Want to Eat Your Pancreas)

Telah berkarier sebagai voice actress selama lebih dari sedekade, Erika tentunya sukses mengangkat namanya sendiri di industri anime dan video game. Dari tiga belas karakter di atas yang Erika perankan, mana yang menjadi favoritmu?

Baca Juga: 10 Anime Paling Dinanti di Januari 2023, Ada Tokyo Revengers S2!

Rakha Alif Photo Verified Writer Rakha Alif

run like a chocobo and stab like a tonberry

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya