Lirik Lagu Tunggulah Sebentar - Aruma

Tolong bertahan lebih lama

Lagu Tunggulah Sebentar merupakan salah satu single yang dibawakan oleh penyanyi baru yang tengah populer belakangan ini. Yup, siapa lagi kalau bukan Aruma. Penyanyi kelahiran tahun 2003 ini sukses membuat lagu pertamanya menjadi salah satu lagu yang cukup populer diberbagai platfrom streaming.

Audio dari lagu Tunggulah Sebentar yang diunggah di platform YouTube pada tanggal 23 Februari 2024 ini telah berhasil diputar lebih dari 26 ribu kali. Kabarnya, Aruma juga akan merilis Official Lyric Video pada tanggal 4 Maret 2024 mendatang. Mau tahu lirik lagu Tunggulah Sebentar dari Aruma? Yuk, simak liriknya di bawah ini!

1. Lirik lagu Tunggulah Sebentar

https://www.youtube.com/embed/cpZlg8jDrtk

Menetaplah tolong hidup lebih lama

Ku bayar semua lelah mu yang bosan menunggu

Sabarlah tolong bertahan lebih lama

Kan ku bawa kau ke tempat makan favorit ku

Aku pergi sebentar

Jaga dirimu sayang

Tunggu sajalah yang tenang

Tunggu kelak ku kan pulang

Jadi rumah yang ternyaman

Sabarlah tolong bertahan lebih lama

Kan ku bawa kau ke tempat makan favorit ku

Aku pergi sebentar

Jaga dirimu sayang

Tunggu sajalah yang tenang

Tunggu kelak ku kan pulang

Bersabarlah sebentar

Jaga dirimu sayang

Tunggu sajalah yang tenang

Tunggu kelak ku kan pulang

Jadi rumah yang ternyaman

Tak kan lama diriku

Kan ku jaga kau dalam doa

Aku pergi sebentar

Jaga dirimu sayang

Tunggu sajalah yang tenang

Tunggu kelak ku kan pulang

Bersabarlah sebentar

Jaga dirimu sayang

Tunggu sajalah yang tenang

Tunggu kelak ku kan pulang

Jadi rumah yang ternyaman

2. Makna lagu Tunggulah Sebentar

Lirik Lagu Tunggulah Sebentar - Arumapotret Aruma (Instagram.com/arumands)

Lirik lagu Tunggulah Sebentar menceritakan tentang seseorang yang hendak pergi sebentar dan meninggalkan kekasihnya. Namun, ia berharap bahwa sang kekasih tetap sabar untuk menunggunya pulang. 

Dalam bait pertama lagu ini yaitu pada kalimat "sabarlah tolong bertahan lebih lama," seolah sang penyanyi ingin meminta seseorang untuk terus menunggunya karena sebentar lagi ia akan kembali dan membayar waktu yang terbuang untuk menunggunya.

Makna dari keseluruhan lagu ini yaitu seseorang yang pergi meninggalkan kekasihnya dan berharap sang kekasih masih setia untuk menunggu dan menjadi rumahnya untuk kembali.

Jadi, itu dia lirik lagu Tunggulah Sebentar dari Aruma beserta makna lagunya. Sudah dengar lagu dari penyanyi pendatang baru yang sedang naik daun ini?

Penulis: Rani Purwanti

Baca Juga: Lirik Lagu Sedih Tak Berujung - Glenn Fredly, Tren Galau yang Viral

Topik:

  • Sierra Citra
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya