Sinopsis Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Tayang 13 Juni di Bioskop

Baru saja merilis Ancika: Dia yang Bersamaku 1995, kali ini Pidi Baiq dan Fajar Bustomi kembali berduet untuk memproduksi film Dilan 1983: Wo Ai Ni. Diangkat dari novel yang akan segera terbit, kali ini penonton akan disuguhkan dengan penampilan Dilan di usia 12 tahun.
Pidi Baiq tegaskan film ini bukan tentang percintaan remaja, lalu akan menceritakan tentang apa, ya? Yuk, baca langsung sinopsis dan daftar pemain lengkap dari film Dilan 1993: Wo Ai Ni berikut ini. Keep scrolling!
1. Sinopsis Dilan 1983: Wo Ai Ni

Akan berdasarkan buku yang dibuat oleh Pidi Baiq, Dilan 1983: Wo Ai Ni menceritakan tentang masa Dilan di usia 12 tahun yang sempat ikut bapaknya bertugas dinas di Timor Timur (kini negara Timor Leste). Sudah asyik tinggal dan hidup di sana selama 1,5 tahun, Dilan pun kembali ke Bandung dan bersekolah di tempatnya yang lama.
Di tahun 1983 ini, Dilan pun bertemu dengan Mei Lien, anak baru asal Semarang yang merupakan keturunan Tionghoa di sekolahnya. Menyukai Mei Lien, Dilan pun belajar bahasa Mandarin hingga membuat keluarga terheran-heran.
2. Daftar pemain Dilan 1983: Wo Ai Ni

Berbeda dengan sebelumnya, film Dilan 1983: Wo Ai Ni ini pun akan dipenuhi oleh aktor dan aktris cilik sebagai teman-teman Dilan. Adapun berikut daftar lengkap pemainnya.
- Adhiyat sebagai Dilan
- Malea Emma sebagai Mei Lien
- Bucek Deep sebagai ayah Dilan
- Ira Wibowo sebagai bunda Dilan
- Cok Simbara sebagai kakek Dilan
- Ashel JKT48 sebagai Ida
- Zayyan Sakha sebagai Landin
- Muzakki sebagai Banar
- Queen sebagai Disa
- Sulthan sebagai Fajar
- Ferdinand sebagai Agus
- Keanu Azka sebagai Nanang
- Graciella Abigail sebagai Bulan
- Quentin sebagai Gigin
- Annisa Hertami sebagai Ibu Dewi
- Daan Aria sebagai Pak Danu
3. Dilan 1983: Wo Ai Ni bukan film percintaan

Meski akan ada tokoh Mei Lien yang jadi gebetan Dilan, nyatanya Pidi Baiq menegaskan kalau film ini tidak akan seperti karya-karya sebelumnya yang penuh asmara. Nantinya, kisah Dilan 1983: Wo Ai Ni akan berfokus pada kehidupan Dilan di masa kecil dan caranya memandang dunia.
"Jadi jangan berfikir kalau Dilan yang kita lihat di tahun 90 adalah masa cinta remaja asmara, kalau di sini gak. Dilan suka hanya sebagai cinta monyet aja, jadi gak ada sama sekali, gak ada pacar-pacaran," tegas Pidi Baiq di konferensi pers pada Sabtu (27/1/2024).
Film ini sendiri sudah bisa ditonton mulai 13 Juni 2024 di bioskop seluruh Indonesia. Mau nonton? Rame-rame bareng keluarga asyik juga lho!