Sekuel Five Nights at Freddy's akhirnya akan tayang di bioskop. Universal Pictures merilis trailer pada Rabu (5/11/2025), yang langsung viral dengan jumpscare dan misteri William Afton. Rilis pada tahun 2023, film horor Blumhouse yang diadaptasi dari serial gim blockbuster karya Scott Cawthon ini menjadi film horor terlaris tahun ini dengan pembukaan 80 juta US dolar dan meraup hampir 300 juta US dolar di box office internasional.
Kini, babak baru teror animatronik yang mengejutkan dimulai. Kembali disutradarai Emma Tammi, sekuel ini menjanjikan horor yang lebih dalam dengan fokus pada asal-usul Freddy Fazbear's Pizza. Siap jerit bareng Freddy, Bonnie, Chica, dan Foxy? Yuk, simak sinopsisnya di bawah ini!
