Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Sinopsis Sinetron Jejak Duka Diandra, Rio Dewanto Tampil di Layar Kaca

Poster sinetron Jejak Duka Diandra
Poster sinetron Jejak Duka Diandra (instagram.com/sinemart_ph)
Intinya sih...
  • Michelle Ziudith dan Rio Dewanto kembali berakting dalam sinetron, kali ini bintangi Jejak Duka Diandra.
  • Jejak Duka Diandra bercerita tentang Diandra yang menikah kontrak dengan Dimitri demi keluarganya hingga benih cinta tumbuh di antara mereka.
  • Sinetron ini juga dibintangi Baiti Syaghaf, Bizael Tanasale, Anastasya Panggabean, dan Akbar Kurniawan.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Aktor Rio Dewanto kembali ke layar kaca dengan membintangi sinetron terbarunya berjudul Jejak Duka Diandra. Kali ini, ia dipasangkan dengan aktris Michelle Ziudith sebagai lawan mainnya.

Jejak Duka Diandra menjadi sajian sinetron yang tayang di awal tahun 2026 ini. Berikut daftar pemain dan sinopsis Jejak Duka Diandra yang dibintangi Rio Dewanto!

1. Sinopsis sinetron Jejak Duka Diandra

Michelle Ziudith dan Rio Dewanto bintangi Sinetron Jejak Duka Diandra
Michelle Ziudith dan Rio Dewanto bintangi Sinetron Jejak Duka Diandra (instagram.com/sinemart_ph)

Sinetron Jejak Duka Diandra mengisahkan perempuan bernama Diandra yang sangat mencintai keluarganya. Ia bahkan sampai harus menikah kontrak dengan lelaki pengusaha sukses bernama Dimitri hanya untuk pengobatan orang yang ia sayangi.

Pernikahan kontrak itu menumbuhkan benih-benih cinta di antara Diandra dan Dimitri. Sementara itu, Dimitri menikahi Diandra karena satu tujuan. Namun, sesuatu terjadi padanya hingga membuat Dimtri masuk penjara.

2. Daftar pemain sinetron Jejak Duka Diandra

Poster sinetron Jejak Duka Diandra
Poster sinetron Jejak Duka Diandra (instagram.com/sinemart_ph)

Jejak Duka Diandra juga dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris lainnya. Selain Rio dan Michelle, berikut daftar pemain sinetron Jejak Duka Diandra:

  • Michelle Ziudith sebagai Diandra
  • Rio Dewanto sebagai Dimitri
  • Baiti Syaghaf sebagai Yunita
  • Bizael Tanasale sebagai Jupiter
  • Anastasya Panggabean sebagai Melissa
  • Akbar Kurniawan sebagai Yordan

3. Jadwal tayang sinetron Jejak Duka Diandra

Poster sinetron Jejak Duka Diandra
Poster sinetron Jejak Duka Diandra (instagram.com/sinemart_ph)

Sinetron Jejak Duka Diandra dijadwalkan akan tayang mulai 6 Januari 2026 mendatang. Episode terbarunya siap tayang setiap hari pukul 21.25 WIB eksklusif hanya di SCTV.

Fakta menariknya, sinetron Jejak Duka Diandra bukan menjadi proyek perdana bagi Rio Dewanto dan Michelle Ziudith. Sebelumnya, mereka sempat beradu akting dalam sinetron Love in Paris (2012) dan Love in Paris 2 (2013). Kita tunggu saja peran mereka di sinetron ini, ya.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Triadanti N
EditorTriadanti N
Follow Us

Latest in Hype

See More

7 Potret Tasyi Athasyia Liburan di Shanghai, Sewa Fotografer Lokal

04 Jan 2026, 22:06 WIBHype