Para Perasuk menjadi satu dalam sepuluh film yang akan melakukan world premiere di Sundance Film Festival pada periode 22 Januari sampai 1 Februari 2026. Film arahan Wregas Bhanuteja ini terpilih dari total 4255 karya dalam program World Cinema Dramatic Competition.
Untuk menyambut penayangan perdana tersebut, sutradara dan para cast film Para Perasuk (2026) berangkat ke Sundance pada Rabu (21/1/2026). Simak deretan potret keberangkatan mereka, yuk!
