Diremake ke Indonesia, 10 Fakta Keren Film Korea Miracle in Cell No.7
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah Miss Granny dan Sunny, kini ada satu lagi film sukses produksi negeri gingseng Korea Selatan yang akan dibuat dalam versi Indonesia. Berjudul Miracle in Cell No. 7, film bergenre komedi-drama ini sempat populer dan menuai sukses di negeri asalnya pada tahun 2013.
Film komedi-drama yang mengundang tawa sekaligus menguras air mata, inilah 10 fakta menarik film Miracle in Cell No.7!
1. Film ini merupakan karya dari sutradara Lee Hwan Kyung yang sudah berkarier di dunia perfilman Korea Selatan sejak tahun 90an
2. Bercerita tentang seorang pria dengan kondisi keterbelakangan mental, Lee Yong Gu (Ryu Seung Ryong) yang didakwa atas kasus pelecehan anak akibat kesalahpahaman
3. Fokus cerita dari Miracle in Cell No.7 ada pada usaha teman-teman satu kamar Yong Gu di penjara yang berusaha menyelundupkan putrinya, Ye Sung (Gal So Won) ke dalam penjara
4. Kisah kasih sayang antara ayah dan anak pada karakter Yong Gu dan Ye Sung tergambar dengan begitu manis dan berhasil menguras airmata
5. Park Shin Hye turut membintangi film ini sebagai masa dewasa dari Ye Sung. Ia berjuang di pengadilan untuk membuktikan ayahnya tak bersalah
Baca Juga: Sherina hingga Park Shin Hye, 8 Aktris Memesona yang Jago Bela Diri
Editor’s picks
6. Selain Ryu Seung Ryong dan Park Shin Hye, film ini turut dibintangi sederet aktor veteran, seperti Oh Dal Soo, Jung Jin Young, Park Won Sang, dan masih banyak lagi
7. Sebelumnya film ini sempat akan diberi judul December 23, yang disesuaikan dengan tanggal ulang tahun dari karakter Ye Sung
8. Di Korea, Miracle in Cell No.7 meraih lebih dari 12,8 juta penonton selama 46 hari penayangan
9. Hingga saat ini, Miracle in Cell No.7 menempati urutan ketujuh dalam daftar film Korea Selatan terlaris sepanjang masa
10. Sebelum Indonesia, film ini juga sempat diadaptasi di Kanada, India, Fillipina, dan Turki
Itulah 10 fakta menarik tentang film Korea Selatan Miracle in Cell No.7 yang akan segera diremake menjadi versi Indonesia. Sejauh ini, baru nama aktor Vino G. Bastian dan Tora Sudiro yang dikabarkan main di film versi lokalnya. Semoga saja versi lokal tidak kalah keren dari yang original ya!
Baca Juga: 10 Potret Imutnya Jizzy Pearl, Anak Marsha Timothy dan Vino Bastian