TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Lagu Religi Terbaik Sepanjang Masa, Juara!

Ada lagu religi favorit kamu nggak disini? Coba cek!

youtube.com

Salah satu hal yang tidak bisa lepas dari bulan Ramadan adalah musik religi. Di bulan yang penuh berkah ini, biasanya banyak penyanyi dan musisi yang sengaja merilis album atau single religi. Beberapa di antara kamu pasti ada yang menambah playlist baru yang isinya khusus lagu-lagu religi. Di pekan terakhir Ramadan ini, mendengarkan lagu religi dengan lirik-lirik yang menyentuh dan khidmat bisa membuatmu lebih memaknai hidup dan mendekatkan diri pada-Nya.

Tapi, di antara sekian banyak lagu religi, ada beberapa lagu religi terbaik yang begitu menyentuh dan bisa bikin kamu semakin terpacu untuk mendekatkan diri pada-Nya. Bisa dibilang "lagu religi sepanjang masa". Lagu apa saja sih itu? 

Akhirnya - Gigi.

https://www.youtube.com/embed/MuAasOBVhpc

Oh Tuhan, mohon ampun atas dosa dan dosa selama ini. Aku tak menjalankan perintah-Mu, tak perdulikan nama-Mu, tenggelam melupakan diri-Mu...

Lagu ini digubah oleh Deddy Dhukun dan Youngki Soewarno, sebelum di-recycle oleh Gigi pada tahun 2004. Lagu ini sudah populer sejak tahun 80-an saat dinyanyikan oleh Oddie Agam dengan sangat syahdu. Lagu yang termasuk dalam album religi pertama Gigi yang bertajuk "Raihlah Kemenangan" ini seolah mengingatkan kita untuk selalu bertobat dan memohon ampunan kepada-Nya atas segala dosa dan perbuatan yang pernah kita lakukan. Dengan suara Armand yang khas dan iringan petikan gitar yang mendayu, membuat lagu ini bisa dinikmati semua orang, termasuk juga yang non-muslim. 

Ketika Tangan dan Kaki Berkata - Chrisye.

https://www.youtube.com/embed/BOHJw6EYYlY

Berkata tangan kita, tentang apa yang dilakukannya.

Berkata kaki kita, kemana saja dia melangkahnya....

Lagu Ketika Tangan dan Kaki Berkata pertama kali dirilis pada tahun 1997 dalam album Chrisye yang berjudul "Kala Cinta Menggoda". Lirik lagu yang ditulis oleh Taufik Ismail ini memang begitu sakral dan indah. Bahkan, diketahui bahwa saat rekaman almarhum Chrisye membutuhkan beberapa kali take karena selalu gemetar dan menangis pada saat menyanyikan lagu ini. 

Lagu ini semakin diakui sebagai salah satu lagu religi terbaik sepanjang masa. Apalagi tahun ini, penyanyi Fatin Shidqia Lubis kembali menyanyikannya. Jebolan X-Factor Indonesia 2013 itu berkolaborasi dengan Tohpati.

Baca juga: Playlist Ramadan: 7 Lagu Hits untuk Menyambut Bulan Suci

Dengan Menyebut Nama Allah - Novia Kolopaking.

https://www.youtube.com/embed/QwV1EVnjUB8

Serahkanlah hidup dan matimu. Serahkan pada Allah semata. Serahkan duka gembiramu agar damai senantiasa hidupmu....

Lagu selanjutnya adalah lagu "Dengan Menyebut Nama Allah" yang digubah oleh Ags Arya Dipayana dan Dwiki Darmawan, kemudian dipopulerkan oleh Novia Kolopaking. Lirik lagunya terkesan sederhana, namun mempunyai makna yang dalam. Lagu ini mengajak kita untuk menguatkan hati dan selalu berserah diri pada Allah SWT. 

Setelah dinyanyikan oleh Novia Kolopaking, banyak penyanyi atau grup musik lain yang juga membawakan lagu ini, seperti Warna, Chrisye, Gigi, Andini, dan masih banyak yang lainnya. 

Bila Waktu T'lah Berakhir - Opick.

https://www.youtube.com/embed/eA_y31H3D5k

Bila waktu tlah memanggil, teman sejati hanyalah amal. Bila waktu tlah terhenti, teman sejati tinggalah sepi...


Lagu "Bila Waktu T'lah Berakhir "yang dinyanyikan oleh Opick ini dirilis pada tahun 2005 dalam albumnya yang bertajuk "Istighfar". Iringan piano yang syahdu semakin menambah khusyuknya lagu ini. Saat mendengarkannya, mungkin hati kita akan terenyuh dan teringat akan kematian yang pasti akan datang pada setiap insan. Jika kematian itu datang, maka tidak ada hal lain yang dapat menolong kita selain amal kita sendiri. 

Baca juga: 10 Lagu yang "Ramadan Banget" bagi Generasi 90an

Writer

Asti Prativi

Dreaming all day long

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya