TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Apa Benar Setan dan Dedemit Keluar Saat Maghrib? Ini Penjelasannya!

Hati-hati deh...

nightflight.com

Pernah gak saat kamu masih kecil, orangtua memaksamu untuk pulang sebelum jam enam sore atau waktu Maghrib? Namun, kalau kita membantah, andalan orangtua adalah menakut-nakuti dengan sebutan bahwa akan ada setan dan dedemit yang berkeliaran dan menculik kita. Mulai dari setan, dedemit, kuntilanak, kolong wewe sampai genderuwo.

Kepercayaan ini bisa dibilang turun temurun dilakukan. Orangtuamu juga ditakuti oleh generasi sebelumnya dan mereka meneruskannya padamu. Nah, kamu percaya gak dengan hal tersebut? Bingung? IDNtimes punya penjelasannya!

Sore menjelang malam dipercaya sebagai jam 'keluarnya setan'.

flickr.com/photos/blewyn

Dalam hadist Nabi, ketika Maghrib, akan banyak setan dan jin yang berkeliaran, dijelaskan bahwa anak-anak dilarang untuk bermain di luar saat matahari terbenam karena setan akan berkumpul dan mencari 'mangsa'. Selain itu, saat sore hari mulai gelap, maka bayi-bayi harus ditahan karena iblis yang mulai bergentayangan.

Saat malam mulai tiba, maka para iblis dan setan akan lepas. Kemudian, 'kunci' rumah tempat iblis itu ditahan pun terbuka. Para setan pun bersamaan menyebar mencari tempat tinggal dan menyebar ke seluruh tempat. Mereka mencari tempat berlindung, seperti wadah dan rumah kosong. Nah, ketika tak menemukan yang kosong, mereka akan mendekati manusia yang masih ada berada di alam bebas (luar rumah).

Baca Juga: Bukan Karena Setan, Ini Penjelasan Mengapa Bulu Kudukmu Menegang

Anak-anak menjadi sasaran para setan.

happiestbaby.com

Para setan tersebut mencari sasaran utama yang merupakan anak-anak, terutama bayi. Setan suka berlindung di tempat yang kotor seperti pada popok bayi yang sudah kotor. Mereka memilih popok karena butuh tempat persembunyian yang kotor.

Contohnya bila anak-anak sedang didekati para setan adalah mereka menangis, menjerit dan bahkan tidak bisa diam secara tiba-tiba. Setan berusaha masuk dan mencari 'bagian kotor' dari anak-anak itu, yakni popoknya.

Bukan hanya anak-anak, tapi hewan-hewan juga bisa dirasuki atau jelmaan sang setan.

catsonfilm.net

Setan juga mengincar hewan-hewan yang bebas dari perlindungan rumah atau tempat tertutup. Hewan-hewan seperti kucing, anjing bahkan burung bisa dirasuki oleh para setan. Namun, dipercaya juga kalau setan-setan dapat menjelma jadi hewan kalau telah memiliki 'tingkat' yang tinggi.

Baca Juga: Peringatan Keras! Jangan Nyanyikan Lagu-Lagu yang Diduga Menyembah Setan Ini!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya