TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Tanda Bahwa Kamu Adalah Manusia Terpilih Berdasarkan Anime

Apa kamu ditakdirkan untuk menyelamatkan dunia?

Fandom/Prophecy of the Great Lord Elder

Kamu adalah orang yang akan menyelamatkan dunia. Atau, benarkah itu kamu? Terkadang kita sulit untuk menentukan masa depan. Salah satu dari kita mungkin akan menyelamatkan dunia, atau malah menjadi yang pertama binasa, siapa yang tahu?

Setelah menonton cukup banyak protagonis yang tiba-tiba menjadi pahlawan, kita juga jadi tahu, tanda-tandanya sebenarnya cukup jelas, jika kamu memperhatikan. Apa kamu ditakdirkan untuk menyelamatkan dunia? Berikut 7 tanda bahwa kamu mungkin adalah 'manusia terpilih', berdasarkan dari anime.

1. Saat di kelas, kamu duduk di kursi bagian belakang yang dekat dengan jendela

zerochan.net

Posisi dudukmu di kelas dapat memiliki implikasi besar pada kemampuanmu untuk menyelamatkan dunia. Anime telah menunjukkannya, protagonis selalu duduk di kursi bagian belakang yang dekat dengan jendela, posisi ini sebenarnya sangat strategis, karena menempatkanmu cukup jauh dari guru. Sehingga kamu dapat merenungkan pilihan hidup sambil menatap keluar jendela. Ini adalah langkah penting untuk menjadi seorang pahlawan.

2. Kamu bisa melakukan sesuatu yang tidak bisa dilakukan orang lain

zerchoo.com

Apa kamu memiliki bakat khusus? Yang tidak dimiliki orang lain di dunia? Artinya kamu sudah punya langkah awal. Kadang pahlawan mengalami momentum yang menunjukkan kekuatan mereka secara tidak sengaja, mereka menyentuh sesuatu dan jadi tahu kalau mereka memiliki kekuatan untuk mengaktifkannya.

Jadi, jika kamu merasa seperti orang biasa, jangan khawatir - mungkin sebenarnya cuma kamu satu-satunya gen yang tepat untuk menjadi penyelamat dunia. Bisa jadi, kan?

Baca Juga: 6 Wabah Penyakit Mematikan dalam Anime, Untung Gak Nyata

3. Teman-temanmu cuma karakter pendukung

aminoapps.com

Coba perhatikan setidaknya dua teman terdekat kamu, apa salah satunya adalah orang yang genit dan berisik? Sementara yang satu lagi pendiam atau pemalu? Jika iya, maka tidak diragukan lagi bahwa kamu adalah pahlawan.

Tapi jika kamu adalah seorang kutu buku, atau orang yang pemarah, maka kamu hanyalah karakter pendukung untuk si pahlawan. Lebih baik kamu segera menentukan peranmu!

4. Kamu menderita trauma dari masa lalu

kaorinusantara.or.id

Setiap pahlawan memerlukan motivasi, kamu menyelamatkan dunia, tapi untungnya buat kamu apa? Bahkan superhero barat seperti Batman dan Spiderman memiliki pengalaman traumatis di masa lalu mereka. Kamu mungkin kehilangan orang tua, atau menyaksikan teman terdekatmu tewas.

Apa pun itu, itu akan menjadi kekuatan pendorong ketika kamu menjadi pahlawan yang terpilih. Perasaan marah dan kecewa itu mesti kamu pegang. Di anime, itu terbukti akan menjadi senjata yang ampuh di saat-saat genting.

5. Kamu pernah bertemu dengan orang yang aneh

drunkenanimeblog.com

Bertemu dengan orang aneh adalah titik permulaan yang umum bagi penyelamat dunia- misalnya seorang pria dengan penampilan seram tiba-tiba datang menghampirimu untuk mengatakan sesuatu yang tidak jelas, seperti “Dia sudah dekat!” atau hanya sekadar menatapmu dari jauh.

Mereka nantinya akan menjadi rekanmu sekaligus menjadi penuntun, biasanya begitu. Pada beberapa kasus, mereka akan memberikan kamu kekuatan khusus atau sebuah senjata.

6. Masalah berbahaya terjadi di dekat kamu

lostinanime.com

Tidak peduli jika kamu sedang berada di sekolah, kampus, kantor, atau hanya sedang bersantai di rumah - masalah akan menemui kamu. Peristiwa yang mengancam dunia bisa terjadi di mana saja, tapi dari semua tempat, tampaknya malah terjadi di dekat kamu.

Tiba-tiba pesawat penjelajah milik alien mendarat di kota kamu, atau lubang ke dimensi lain terbuka di atas langit daerah rumahmu, itu artinya bahwa alam semesta benar-benar ingin kamu terlibat, kamu harus melakukan sesuatu!

Baca Juga: 7 Ciri Khas yang Hanya Ada Pada Karakter Utama di Serial Anime

Writer

Mufarari

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya