TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Perayaan Diperingati Tanggal 5 Juli, Ngerayain yang Mana, Nih? 

Mulai dari masalah pekerjaan hingga makanan

ilustrasi penggila kerja (pexels.com/cottonbro)

Untuk sebagian orang tanggal 5 Juli adalah hari spesial, terutama bagi orang yang sedang berulang tahun. Namun jangan salah, tanggal tersebut juga memiliki beberapa perayaan yang diperingati oleh sebagian orang di dunia.

Tepat tanggal 5 Juli setidaknya ada lima perayaan yang bisa dirayakan. Mungkin beberapa perayaan ini tak familier dirayakan apalagi di Indonesia. Namun jika kamu ingin merayakannya juga tak masalah, lho.

1. Hari Pensil Mekanik

ilustrasi pensil mekanik (pexels.com/RoxanneMinnish)

Pensil mekanik pertama kali dikembangkan pada tahun 1822. Dua orang yang berjasa dalam mengembangkannya adalah Sampson Mordan dan John Isaac Hawkins saat berada di Inggris.

Ada tiga jenis utama pensil mekanik yang berkembang, d iantaranya berbasis rachet, berbasis kopling dan berbasis sekrup. Pensil ini juga memiliki beberapa jenis badan, ada yang berbadan plastik, logam ataupun kayu.

Untuk merayakan keberhasilan penemuan ini, kamu bisa membaca tentang penemuan unik ini. Jangan lakukan sendiri, ajak teman dan saudara untuk lebih mengenalnya.

Selain itu, kamu juga bisa membagi-bagikan pensil mekanik ini ke sekolah-sekolah. Bisa juga dibuat sebagai bantuan untuk siswa-siswa yang membutuhkan.

Baca Juga: 5 Hari Suci Sebelum Perayaan Galungan di Bali

2. Hari Nasional Apple Turnover

ilustrasi apple turnover (bettycrocker.com)

Turnover Apple merupakan sebuah suguhan jajanan manis yang terkenal dari zaman dulu. Tak ada sejarah yang menunjukkan kapan perayaan ini dimulai namun ada sejarah penting di balik penemuan pastry ini.

Pada abad ke-17, Apple Turnover sudah dikenal khususnya di Prancis kota Saint-Calais. Saat itu terjadi epidemi yang membutuhkan banyak pasokan makanan.

Nyonya Kota atau dikenal dengan Chatelaine membagikan tepung, mentega dan apel. Dari situlah penduduk membuat Apple Turnover untuk makanan sehari-hari hingga kondisi kota semakin baik.

Sejak saat itu, diadakanlah Festival 'Chaussons aux Pommes' (Apple Turnover) setiap tahun. Sedangkan untuk kamu yang ingin merayakannya gampang banget, kamu bisa membuat Apple Turnover. Setelah itu berbagilah dengan orang-orang kesayangan.

3. Hari Bikini

ilustrasi bikini (pexels.com/ArtemBeliaikin)

Bikini pertama kali ditemukan pada 5 Juli 1946 oleh desainer Prancis bernama Louis Reard. Baju dua potong ini diluncurkan saat musim panas sebagai tanda untuk memperingati datangnya musim tersebut.

Diluncurkan di kolam renang, peluncuran bikini menarik banyak perhatian. Bahkan ada pula yang menyebut peluncuran baju ini menimbulkan efek 'eksplosif' pada zaman Perang Dunia tersebut.

Untuk merayakannya, tentu saja kamu bisa pergi berenang ataupun ke pantai jika suka bepergian. Tapi pastikan untuk memakai tabir surya agar kulitmu terlindungi.

4. Hari Nasional Biskuit Graham

ilustrasi biskuit graham (pexels.com/EvaBronzini)

Penemuan biskuit graham berawal dari sebuah misi mengekang alkohol serta mengendalikan hawa nafsu. Pembuatannya berasal dari seorang pendeta abad ke-19 bernama Sylvester Graham.

Ia membuat biskuit graham dari campuran tepung gandum utuh, dedak serta biji-bijian yang ditumbuk kasar serta diberi rasa manis sedikit. Namun kemudian, biskuit ini masuk ranah komersialisasi dan industralisasi sehingga banyak tambahan seperti madu, cokelat dan lainnya.

Setelah itu, tanggal 5 dirayakan sebagai hari biskuit graham untuk menghormati Pendeta Graham dan untuk merayakannya, kamu bisa melahap biskuit yang lezat dan nikmat ini. Kamu juga bisa membuat sendiri di rumah untuk disantap sendiri atau dibagikan kepada orang lain.

Baca Juga: 6 Agustus Hari Peringatan Bom Hiroshima-Nagasaki: Ini Sejarahnya

Verified Writer

mirqotul aliyah

twitter @miraliyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya