TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Titik Paling Ekstrem yang Ada di Bumi, Berani Berkunjung ke Sana?

Dari puncak bersalju hingga perairan indah

mentalfloss.com

Bumi yang kita tempati memiliki keindahan luar biasa. Tak hanya tentang pesonanya, bumi yang kita miliki juga menyimpan segudang misteri dan hal unik yang belum bisa dijelaskan secara jelas. Salah satunya mengenai titik paling ekstrem yang ada di bumi. 

Menelusuri keindahannya, yuk cari tahu apa saja titik paling ekstrem yang ada di bumi.

1. Puncak Everest, Nepal

britannica.com

Everest memang konon disebut-sebut sebagai titik tertinggi yang ada di bumi, meski beberapa kali pernah disanggah kebenarannya. Meskipun demikian, hal tersebut tak ayal membuat Everest dilupakan begitu saja. Sebaliknya, justru puncak bersalju yang berada di ketinggian 8.848 meter di atas permukaan laut ini tetap menjadi salah satu titik ekstrem yang masih sering didaki oleh orang-orang. 

2. Cabo de Roca, Portugal 

travelingwithaga.com

Banyak orang yang mengakui bahwa keindahan tebing laut dari Cabo da Roca tak terelakkan. Namun, tahukah kamu bahwa lokasi ini ternyata merupakan titik terberat yang ada di Eropa. Meski begitu, para wisatawan tetap sangat tertarik untuk mengunjungi wisata yang berjarak kurang satu jam dari Kota Lisbon. 

Baca Juga: 5 Planet Paling Ekstrem yang Pernah Diamati dari Bumi, Apa Saja?

3. Ushuaia, Argentina 

britannica.com

Berlokasi di Argentina, lokasi ini juga disebut sebagai titik kota paling selatan yang ada di dunia. Disebut demikian sebab letak tempat ini berlokasi di ujung selatan dari Amerika Selatan. Meskipun paling ujung, namun wisata ini memiliki keindahan yang luar biasa dan mampu memikat mata para wisatawan yang hadir. 

4. Punta de Tarifa, Spanyol

minube.net

Jika lokasi sebelumnya merupakan daratan paling selatan di dunia, maka untuk lokasi yang berada di Spanyol ini merupakan titik paling selatan yang ada di Eropa. Hal terunik dari lokasi ini adalah bila kamu berdiri menghadap laut di arah selatan, maka itu sama maknanya seperti kamu sedang melihat Laut Mediterania di sebelah kiri, Samudera Atlantik tepat di sebelah kanan, serta Moroko di Benua Afrika tepat di hadapanmu. 

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Ekstrem di Kota Malang Raya, Berani Coba?

Verified Writer

Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya