Ini Dia Top 10 Mantra Terpopuler dari Novel Harry Potter

Kamu paling sering niruin yang mana?

Hayo ngaku, siapa yang habis baca buku 'Harry Potter' langsung ngambil pensil, kemoceng atau ranting lalu meneriakkan mantra Expelliarmus berkali-kali?? Lalu berharap keajaiban terjadi dan 'tongkat sihir' mainanmu benar-benar mengeluarkan sihir!

Walaupun 20 tahun telah berlalu sejak buku pertama Harry Potter diterbitkan, seluruh dunia masih terpikat dengan dunia sihir di dalamnya. Meski surat undangan dari Hogwarts tidak akan pernah kita terima, setiap cerita dalam kisah Harry Potter telah membawa kita kedalamnya, seolah-olah kita menjadi bagian di dalam cerita.

Tidak hanya Hogwarts, Hogsmeade dan Quidditch, mantra-mantra yang sering diucapkan Harry cs, juga menjadi bagian populer dari demam Harry Potter.

Beberapa kumpulan mantra di bawah ini mungkin masih kamu ingat, tapi beberapa mantra Harry Potter populer lainnya mungkin akan mengejutkanmu!

10. Riddikulus.

doxxfXqpKYA

Mampu mengubah Boggarts yang menyeramkan jadi sesuatu yang lucu, mantra ini bisa kamu praktikkan pada Valak dan hantu lain yang menurutmu menakutkan.

9. Obliviate.

VQxcaq6vXzs

Mantra yang tidak sengaja digunakan Gilderoy Lockhart pada dirinya sendiri yang berakibat hilang ingatannya. Momen mantra Obliviate yang lain adalah ketika Hermione menggunakannya pada kedua orangtuanya demi melindungi keselamatan mereka.

 

8. Sectumsempra.

rH-7IPqJPXk

Sectumsempra adalah mantra kutukan yang ditemukan oleh Profesor Severus Snape yang mampu melukai tubuh seseorang dan pendarahan tanpa henti dari luka sayatannya. Kutukan berbahaya ini pernah digunakan Harry pada Malfoy. 

7. Avada Kedavra.

xhvG0TEZG_A

Termasuk dalam kategori Kutukan Tak Termaafkan, Avada Kedavra adalah satu dari tiga kutukan berbahaya dalam kategori tersebut. Kutukan ini mampu membunuh seseorang atau suatu makhluk dengan cepat dan tanpa meninggalkan jejak pada korban. 

Para Death Eeaters dan Kau-Tahu-Siapa adalah penyihir yang paling sering menggunakan kutukan ini pada lawan-lawan mereka. Jadi jika kamu, para muggle kalau gak mau berurusan sama mereka, berhentilah mempraktikkan mantra ini pada orang-orang yang gak kamu suka.

6. Alohomora.

0CEOotN4Px4

Mantra yang paling sering digunakan Hermione ini, sangat manjur digunakan jika kamu terkunci di luar rumah atau gerbang kos saat pulang kemalaman.

5. Lumos.

aVFTIEZOKBc

Mantra Lumos digunakan untuk menghasilkan cahaya yang keluar dari ujung tongkat penyihir. Efektif digunakan jika kamu ingin membaca saat malam dan tidak bisa menyalakan lampu karena takut ketahuan orang tua.

4. Expelliarmus.

NGpFgW9-rpY

Mantra defensif yang digunakan untuk melucuti senjata lawan ini telah berkali-kali menyelamatkan nyawa Harry dalam duel maupun pertarungan kelompok. Bahkan mantra Expelliarmus-lah yang telah membantu Harry mengalahkan Lord Voldemort pada duel terakhir mereka.

3. Wingardium Leviosa.

fx2zLgdkJpk

Ron: Wingardium leviosa!

Hermione: Stop, stop stop! You're going to take someone's eye out. Besides, you're saying it wrong. It's Levi-o-sa, not Levio-sar.

Mantra yang mampu membuat suatu objek melayang di udara. Kamu bisa menggunakan mantra ini untuk membuat kendaraanmu melayang di tengah kemacetan. Atau mungkin naik sapu terbang saja, biar lebih cepat sampai.

2. Accio.

VUQzN0lnxu8

Accio menjadi mantra yang membantu Harry menyelesaikan tugas pertamanya di turnamen 'Goblet of Fire'. Mantra ini populer karena kamu bisa menggunakannya untuk 'memanggil' objek apapun yang kamu butuhkan tanpa peduli jarak.

Contoh, Accio bakso! Accio Sehun Oppa!

1. Expecto Patronum.

xlxxWFENWr8

Untuk mampu menggunakan mantra Expecto Patronum, sang penyihir harus memiliki satu kenangan bahagia yang mampu membuatnya mengalahkan ketakutan dan kesedihan yang akan muncul saat berhadapan dengan Dementor.

Mantra ini populer karena metafora yang digunakannya, dimana untuk mengalahkan seluruh ketakutan dan kesedihanmu, kamu hanya membutuhkan satu momen paling bahagia dalam hidupmu. 

Diantara mantra-mantra Harry Potter di atas, mana yang jadi favoritmu atau yang paling sering kamu tiru?

namiya Photo Verified Writer namiya

can you see me?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya