Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvert

Siapa bilang introvert itu pemalu?

Seorang idol KPop biasa terlihat sebagai seorang ekstrovert, apalagi pas mereka lagi diatas panggung konsernya. Mereka selalu bisa berinteraksi dengan para penggemarnya. Di balik itu ada beberapa idol KPop yang sebenarnya seorang introvert, namun dengan profesionalisme mereka dapat menutupinya saat konser.

Inilah idol KPop yang mempunyai kepribadian introvert

1. Irene (Red Velvet)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertreddit.com

 

Irene biasanya orang yang sangat pendiam dan introvert, sampai pada titik di mana orang berpikir dia suka menyendiri.

2. D.O. (EXO)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertallkpop.com

D.O. ini memang sudah terkenal introvert, dalam variety show dia juga menunjukkan sikap introvertnya. Dalam sebuah wawancara, dia juga menggambarkan dirinya sebagai orang yang pendiam yang pemalu di antara orang asing namun merasa lebih nyaman jika orang itu sudah dekat dengannya.

3. Son Naeun (Apink)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertkoreabanget.com

Sesama anggota Apink, Chorong mengatakan bahwa meskipun Naeun tampaknya tidak dapat didekati dan sikapnya yang dingin pada pandangan pertama, dia sebenarnya adalah orang yang hebat dalam melakukan percakapan mendalam dengannya.

4. Taeyeon SNSD

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertprelo.co.id

Selama masa trainee bersama SNSD, Taeyeon sangat introvert sehingga Yuri bertanya-tanya apakah dia berada di ruangan yang sama dengan Taeyeon karena kehadirannya tidak terasa. Namun, Taeyeon membuat kehadirannya diketahui saat dia membuka mulutnya untuk bernyanyi.

5. Jungkook (BTS)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertbtsdiary.com

Kepribadian Jungkook adalah INFP yang berarti dia lebih suka sendirian tapi menghargai hubungan dekat dengan orang lain.

6. Krystal f(x)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertsoompi.com

Ketika Victoria pertama kali bertemu dengan Krystal, Krystal akan gemetar saat dia bernyanyi dan benar-benar diam. Dia juga selalu menurunkan rambutnya dan dengan lemah lembut berkata "Halo."

7. Leo (VIXX)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertkoogle.tv

Leo sangat pendiam dan pemalu sehingga membuatnya terbawa jauh dan bahkan terlihat sikapnya dingin.

8. Mark (GOT7)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertsbs.com.au

Seorang psikolog profesional yang menentukan Mark 13% introvert dan hanya 2% ekstrovert. Dia juga mengatakan bahwa dia bijaksana, pendiam dan sangat teliti.

9. Mina (TWICE)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertyoutube

Penggemar Mina semua setuju bahwa dia adalah seorang introvert yang didasarkan pada betapa malu dan pendiam dirinya. Dia jarang banyak berbicara di depan kamera.

10. Taemin (SHINee)

Selalu Tampil Memukau, 10 Idol KPop Ini Ternyata Seorang Introvertblog.kpopviral.com

Taemin selalu tertutup saat kecil dan bahkan tidak bisa berbicara dengan wanita yang lebih tua, namun sekarang dia cukup nyaman untuk bercanda dengan mereka.

Meskipun mereka adalah seorang introvert, bukan berarti mereka adalah sosok yang pemalu. Buktinya 10 idol KPop tersebut selalu mampu tampil memukau di atas panggung. Nah, kesepuluh idol KPop ini semoga bisa memberikanmu semangat ya untuk terus percaya diri meraih impian, khususnya kalau kamu merasa introvert.

Fitriani Sudrajat Photo Verified Writer Fitriani Sudrajat

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya