TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Benda Aneh yang Kadang Suka Orang Bawa di Dalam Dompet, Ayo Ngaku!

Bendanya, tidak aneh, tapi kalau disimpan di dompet?

Pixabay.com/stevepb

Uang, kartu ATM, kartu kredit, KTM, dan SIM sudah biasa jadi isi dompet kamu, tapi ada orang-orang yang suka menaruh benda lain di dalam dompet mereka. Beberapa mungkin masih logis, tapi beberapa lagi kayaknya, sih, tidak. Yuk, cek daftar berikut!

1. Catatan sandi medsos

pixabay.com/rawpixel

Buat yang pelupa, sandi dan akun medsos atau surel kadang perlu dicatat. Belum lagi kalau setiap akun punya sandi yang beda. Rasanya, kurang aman kalau tidak dicatat dan disimpan di dompet!

2. Foto mantan

unsplash.com/@drew_hays

Mantan seharusnya sudah kita hilangkan dari kehidupan. Namun, ada yang masih menyimpan fotonya dalam dompet, lo! Apakah kamu termasuk?

3. Kunci cadangan

unsplash.com/@silas_crioco

Mungkin masih logis menyimpan kunci di dompet. Namun, sebaiknya kunci cadangan diberi gantungan dan disimpan dalam tas, deh, biar lebih aman.

4. Setruk belanjaan

pixabay.com/Alexas_Fotos

Si hemat pasti suka menyimpan setruk belanjaan di dalam dompet . Itu perlu untuk catatan keuangan setiap bulan. Dengan begitu, ketahuan, deh, apakah bulan ini boros atau tidak.

Baca Juga: Kumpulan Meme Skripsi Kocak Ini Sukses Bikin Hatimu Perih-perih Gimana Gitu

5. ATM kedaluwarsa

Pixabay.com/Tumisu

Banyak, lo, orang yang masih menyimpan kartu ATM yang sudah kedaluwarsa. Maksud kedaluwarsa ini mereka sudah tidak menjadi nasabah bank tersebut atau kartunya sudah tidak aktif. Namun, mereka masih simpan di dalam dompet. Buat gaya-gayaan?

6. Foto zaman dulu

Pixabay.com/geralt

Ada orang yang menyimpan foto mereka saat bayi atau masih kecil dalam dompet mereka. Buat kenang-kenangan kali, ya.

7. Bungkus permen

Pixabay.com/OpenClipart_Vectors

Kadang ada orang yang menyimpan bungkus permen di dalam dompet mereka! Ya, mungkin saat lagi makan permen, tapi tidak ada tempat sampah. Jadi, taruh saja di dompet. Terus lupa, deh. Apa kamu juga pernah?

8. Cek

Pixabay.com/Gadini

Para sultan dan pengusaha pasti menyimpan cek dalam dompet mereka. Buat jaga-jaga kalau harus mengeluarkan uang dalam jumlah banyak.

9. Uang lama

Pixabay.com/weinstock

Di dunia ini, ada kolektor yang suka mengoleksi uang lama. Beberapa di antaranya suka disimpan dalam dompet.

Baca Juga: Kumpulan Meme Cak Lontong Ini Pasti Bikin Kamu Jitak-jitak Kepala Sendiri

Writer

khofifah khofifah

saya suka menulis sesuatu yang ingin saya bagikan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya