TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Serial TV 90an yang Dulu Ditayangin Malem, Harus Nahan Ngantuk!

#ANGPOIN Siapa nih yang dulunya ngikutin?

spoilertv.com

Sebelum adanya Netflix atau website streaming, dulu para penikmat serial hanya bisa mengandalkan tayangan televisi. Kamu sebagai penikmat setia pun harus menghafalkan betul hari dan jam tayangnya supaya gak ketinggalan satu episode pun. Kadang yang bikin patah hati adalah ketika tayangan dihentikan mendadak atau jam tayang yang tiba-tiba berubah menjadi larut malam, ya gak?

Nah, salah satu perjuangan para penikmat serial TV adalah harus nahan katuk ketika TV series favoritnya diputar malam hari. Seperti lima serial berikut ini, dulu kamu pernah gak rela begadang demi gak ketinggalan satu episode pun?

1. The X-Files

forbes.com

Duo detektif Fox Mulder dan Dana Scully berhasil membuat para pemirsa baper dengan chemistry keduanya. Bergenre scifi dan ditayangkan malam hari, serial The X-Files ini memang layak ditunggu.

TV series ini juga membuka tabir misteri mengenai kasus yang ada kaitannya dengan alien dan makhluk misterius lainnya, disertai bumbu kisah cinta duo detektif Mulder dan Scully. Serial ini ditayangkan di SCTV pada hari Rabu malam hari. Masih ingat jam berapa?

Baca Juga: Selain Riverdale, Ini 5 Serial Netflix Bertema Remaja yang Paling Kece

2. Baywatch

fanpop.com

Baywatch juga dulu jadi salah satu serial TV favorit di era 80-90an. Bercerita mengenai para penjaga pantai yang bertugas mengawasi pantai dan menolong pengunjung yang tenggelam. TV series ini menarik karena cerita yang dihadirkan gak hanya memicu adrenalin tapi juga bertabur bumbu romansa.

Dulu serial TV favorit ini ditayangkan di RCTI, Rabu pukul 23.00. Hayo siapa yang rela begadang demi bisa melihat Pamela Anderson?

3. Charmed

spoilertv.com

Petualangan Prue, Piper, Phoebe di dunia manusia benar-benar menantang, pasalnya ketiga saudari ini harus menyembunyikan identitas sebagai penyihir namun juga harus melawan para makhluk magic yang datang silih berganti. Mereka pun selalu mengandalkan buku ajaib yang diletakkan di loteng rumah, entah untuk merapal mantra hingga membuat ramuan.

Ditayangkan di SCTV pada hari Kamis pukul 22.00 kamu harus siap-siap nahan ngantuk supaya bisa nonton sampai tuntas. Setelah Prue mati dan digantikan oleh Paige (Adik terbungsu) apakah kamu masih setia mengikuti atau justru mogok melihat tayangan ini?

4. Angel

Imdb.com

Bergenre fantasi drama, serial TV Angel bercerita mengenai kehidupan vampir di dunia manusia. Berbeda dari vampir pada umumnya, Angel ini adalah golongan vampir baik. Bahkan, dia juga ikut melindungi eksistensi manusia di sekitarnya.

Kamu tahu gak hayo kalau Angel ini adalah pacar dari Buffy dari serial Buffy The Vampire Slayer? Serial ini dulu cukup populer dan ditayangkan setiap hari Rabu pukul 21.00 di TPI.

Baca Juga: 5 Serial Ini Beri Kamu Gambaran Seluk Beluk Dunia Kerja Masa Kini 

Verified Writer

Arkana Naranka

Penggila buku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya