TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kilas Balik, Ini 5 Sinetron Persahabatan yang Sukses Dikenang Penonton

Ada yang masih ingat?

unsplash.com/@sveninho

Keberadaan tayangan di televisi yang semakin banyak dan bervariasi membuat kita kesulitan menentukan mana program kesukaan pada saat ini. Terlebih, ada banyak sekali acara yang ditayangkan dalam satu hari sehingga kita bingung dalam menentukan mana yang paling berkesan dan tidak.

Menariknya, ternyata banyak juga yang masih menyukai tayangan lama seperti sinetron remaja yang membahas tentang persahabatan. Kira-kira sinetron apa saja, ya?

1. Kepompong

Masih ingatkah kamu dengan salah satu sinetron yang tayang pada 2008 ini? Ya, kepopuleran Kepompong rasanya tidak berhenti di episode terakhir saja.

Hingga saat ini, masih tetap penonton yang mengingat keberadaan Mikha Tambayong hingga Derby Romero sebagai anggota geng de'Rainbow. Mereka diceritakan begitu populer semasa SMA hingga membuat banyak orang iri.

Baca Juga: Memorable Banget, Ini 5 Adegan KMovie Awal Tahun 2000-an yang Ikonik

2. Arti Sahabat

Sinetron yang banyak melahirkan pemain seni peran berbakat ini memang tidak bisa diragukan lagi kepopulerannya. Sinetron ini berkisah tentang peliknya persahabatan yang melibatkan perasaan. Pasangan Yudha yang diperankan oleh Stefan William dan Ajeng yang diperankan oleh Yuki Kato mendapat kesan tersendiri di hati para penggemarnya.

3. Ronaldowati

Tim sepak bola remaja campuran antara lelaki dan perempuan berpenampilan nyentrik pastinya hanya ada dalam sinetron Ronaldowati. Kisah perjuangan tim sepak bola yang dikemas dalam cerita yang menarik ini mampu menorehkan memori tersendiri bagi para pencintanya.

4. Candy

Hidup di panti asuhan bersama-sama membuat Candy dan Rani hidup bak saudara yang saling melengkapi. Persahabatan keduanya yang telah dibangun bertahun-tahun harus hancur karena egoisme, cinta, dan keluarga. Nah, kalau kamu sendiri, sempat menyaksikan kepiawaian Candy alias Rachel Amanda ini dalam berakting, gak?

Baca Juga: Bukan Cuma Band, 10 Grup Musik Ini Pernah Jadi Idola Anak Muda 2000-an

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya