Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Shin Ha Kyun (instagram.com/hoduent) | Lee Jung Ha (instagram.com/jungha.km) | Jin Goo (instagram.com/varoent_official) | Jo Ah Ram (instagram.com/beyondj_ent)
Shin Ha Kyun (instagram.com/hoduent) | Lee Jung Ha (instagram.com/jungha.km) | Jin Goo (instagram.com/varoent_official) | Jo Ah Ram (instagram.com/beyondj_ent)

Audit merupakan drakor terbaru tvN yang mendapuk aktor Shin Ha Kyun, Lee Jung Ha, Jin Goo, dan Jo Ah Ram sebagai pemeran utamanya. Drama ini mengisahkan tentang pemimpin tim audit berdarah dingin dan karyawan baru penuh semangat di kantor audit JU Construction, tempat di mana korupsi merajalela.

Shin Ha Kyun berperan sebagai Shin Cha Il, kepala kantor audit di JU Construction dan Lee Jung Ha berperan sebagai Goo Han Soo, karyawan baru di kantor audit Shin Cha Il. Jin Goo berperan sebagai wakil presiden JU Construction bernama Hwang Dae Woong. Sementara Jo Ah Ram sebagai Yoon Seo Ji adalah karyawan baru di kantor audit JU Construction.

Berikut sepuluh rekomendasi drakor yang dibintangi oleh pemeran utama drama Audit. Ada favoritmu gak, nih?

1. Shin Ha Kyun adalah detektif polisi tangguh dengan tingkat penangkapan tertinggi dalam drama Less Than Evil (2018)

poster drama Less Than Evil (dok. MBC/Less Than Evil)

2. Shin Ha Kyun, seorang psikiater yang ditugaskan untuk menangani artis musikal dengan kontrol emosi buruk di drama Soul Mechanic (2020)

cuplikan drama Soul Mechanic (dok. KBS/Soul Mechanic)

3. Di drama Beyond Evil (2021), Shin Ha Kyun dan Yeo Jin Goo adalah polisi yang melanggar hukum untuk menangkap pembunuh berantai

cuplikan drama Beyond Evil (dok. JTBC/Beyond Evil)

4. Shin Ha Kyun adalah pengacara yang terpaksa harus membela seorang ketua gangster (Kim Young Kwang) di drama Evilive (2023)

poster drama Evilive (instagram.com/channel.ena.d)

5. Lee Jung Ha adalah junior Han So Hee yang sempat dekat dalam drama Nevertheless (2021), Lee Jung Ha rupanya punya pacar

cuplikan drama Nevertheless (dok. JTBC/Nevertheless)

6. Nama Lee Jung Ha mulai populer ketika berperan sebagai anak SMA yang memiliki kemampuan seperti orang tuanya di drama Moving (2023)

poster drama Moving (instagram.com/disneypluskr)

7. Jin Goo dan Seo Eun Soo adalah dua pengacara berbeda yang bekerja sama memenangkan kasus kliennya di drama Legal High (2019)

poster drama Legal High (dok. JTBC/Legal High)

8. Jin Goo adalah pria biasa yang harus membunuh tetangganya agar bisa menyelamatkan anaknya yang diculik di drama A Superior Day (2022)

poster drama A Superior Day (dok. OCN/A Superior Day)

9. Jin Goo adalah detektif polisi yang penuh akan rahasia tersembunyi di drama Shadow Detectivez akting bareng Lee Sung Min

poster drama Shadow Detective (instagram.com/disneypluskr)

10. Jo Ah Ram berperan sebagai dokter residen bedah di Doctor Cha (2023). Ia menjalin kisah cinta diam-diam dengan anak sulung Uhm Jung Hwa

cuplikan drama Doctor Cha (dok. JTBC/Doctor Cha)

Audit mengisahkan tentang seorang pemimpin tim audit yang tidak percaya kepada orang lain, memiliki penilaian cepat, tekad kuat, serta mampu bernegosiasi yang dapat membuat lawannya kewalahan. Drama Audit sendiri dijadwalkan akan tayang pada tahun 2024 ini.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team