Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Jung So Min dan Jung Hae In dalam pembacaan naskah drama Love Next Door (instagram.com/tvn_drama)

Love Next Door adalah upcoming drakor romantis komedi tvN yang penayangannya patut untuk diantisipasi. Drama yang memiliki judul awal Mom's Friend's Son ini akan dibintangi oleh Jung So Min, Jung Hae In, Kim Ji Eun, dan Yun Ji On. Drama ini merupakan kolaborasi terbaru dari sutradara dan penulis drama populer Hometown Cha-Cha-Cha (2021), yaitu sutradara Yoo Je Won dengan penulis Shin Ha Eun.

Love Next Door menceritakan kisah Choi Seung Hyo dan Bae Seok Ryu dan orang-orang di sekitar mereka yang tinggal di lingkungan bernama Hyereung-dong.  Ibu Choi Seung Hyo dan Bae Seok Ryu telah bersahabat sejak mereka masih kecil. Karena itulah keduanya memiliki sejarah kelam terhadap satu sama lain yang tidak ingin diingat. Namun saat dewasa, keduanya bertemu kembali saat mengalami masa sulit di masa muda.

Para artis yang akan bermain di drakor Love Next Door sudah melakukan pembacaan naskah. tvN merilis sejumlah potretnya pada hari ini, Rabu (10/7/2024). Simak momen pembacaan naskah drakor Love Next Door bersama para pemainnya berikut ini. Seru dan kompak!

1. Menjelang perilisan, tvN membagikan potret para pemeran drama Love Next Door saat melakukan pembacaan naskah pada hari Rabu (10/7/2024)

Jung So Min dan Jung Hae In dalam pembacaan naskah drama Love Next Door (instagram.com/tvn_drama)

2. Jung Hae In akan berperan sebagai Choi Seung Hyo, arsitek ternama yang menjalankan studio arsitektur In

Jung Hae In (instagram.com/tvn_drama)

3. Jung So Min memerankan Bae Seok Ryu yang tengah memperbaiki hidupnya setelah berhenti dari pekerjaannya sebagai project manager

Jung So Min (instagram.com/tvn_drama)

4. Kim Ji Eun berperan sebagai Jung Mo Eum, teman dari Bae Seok Ryu dan Choi Seung Hyo yang bekerja sebagai paramedis

Kim Ji Eun (instagram.com/tvn_drama)

5. Sementara itu, aktor Yun Ji On memerankan Kang Dan Ho, seorang reporter dengan kepribadian menarik

Yun Ji On (instagram.com/tvn_drama)

6. Park Ji Young juga ikut bergabung di lineup pemain Love Next Door. Ia akan berperan sebagai Na Mi Sook, ibu dari karakter Jung So Min

Park Ji Young (instagram.com/tvn_drama)

7. Sementara itu, ayah karakter Jung So Min yang bernama Bae Geun Sik siap dimainkan oleh Jo Han Chul

Jo Han Chul (instagram.com/tvn_drama)

8. Lee Seung Hyub N.Flying akan memerankan adik Jung So Min, yakni Bae Dong Jin yang bermimpi menjadi pelatih kesehatan

Lee Seung Hyub (instagram.com/tvn_drama)

9. Ibu dari Jung Hae In akan diperankan oleh Jang Young Nam. Karakternya bernama Seo Hye Sook

Jang Young Nam (instagram.com/tvn_drama)

10. Lee Seung Joon berperan sebagai Choi Kyung Jung yang merupakan ayah dari karakter Jung Hae In

Lee Seung Joon (instagram.com/tvn_drama)

11. Jun Seok Ho memerankan Yoon Myung Woo, senior dari Choi Seung Hyo sekaligus wakil direktur di kantor artsitektur

Jun Suk Ho (instagram.com/tvn_drama)

12. Kim Keum Sun berperan sebagai Do Jae Sook, pemecah masalah di Hyereung-dong dan bersatu sebagai Ssuk Sisters dengan ibu Jung Mo Eum

Kim Keum Sun (instagram.com/tvn_drama)

13. Han Ye Joo memerankan karakter bernama Bang In Sook yang digambarkan memiliki emosi yang kekanak-kanakan

Han Ye Joo (instagram.com/tvn_drama)

14. Shim So Young memerankan Lee Na Yoon, pegawai kantor arsitektur yang menyukai Choi Seung Hyo

Shim So Young (instagram.com/tvn_drama)

15. Drama Love Next Door dikabarkan akan mengisi slot Sabtu-Minggu tvN dan tayang mulai 17 Agustus 2024. Siap menantikannya?

pemeran drama Love Next Door (instagram.com/tvn_drama)

Tim produksi Love Next Door menyatakan bahwa proses pembacaan naskah berlangsung dengan menyenangkan. Meski baru pertama kali bertemu, para pemeran menunjukkan chemistry yang baik layaknya teman lama dan tetangga yang tengah berkumpul.

Pasti makin gak sabar kan menantikan kisah Jung Hae In, Jung So Min, dan para warga di lingkungan Hyereung-dong ini? Nantikan penayangan drama Love Next Door pada 17 Agustus 2024.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team