3 Proyek Cha Joo Young pada Tahun 2026, Film Sister Tayang Pertama

- Drama Climax menampilkan Cha Joo Young sebagai istri kedua dari ketua WR Group dalam drama noir politik yang penuh intrik dan persaingan di Korea Selatan.
- Film Land akan menampilkan Cha Joo Young sebagai seorang perempuan yang terjerumus ke dalam insiden kompleks setelah merampok bank di kota bekas lokasi pertambangan.
- Film Sister, bergenre thriller misteri, akan menampilkan Cha Joo Young sebagai gadis korban penculikan yang merupakan saudara tiri dari salah satu penculiknya.
Sejak membintangi drama fenomenal The Glory pada 2022, nama Cha Joo Young semakin melambung dan ia pun mendapat banyak tawaran proyek, baik drama maupun film. Hal yang patut diacungi jempol, aktingnya tetap konsisten dan solid, di mana ia bahkan berhasil meraih penghargaan Best Actor di AAA dan Female Top Excellence Award di APAN tahun lalu.
Menyusul kesuksesan tahun sebelumnya, Cha Joo Young kini bersiap kembali memukau penonton dengan sederet proyek baru yang patut ditunggu di tahun 2026. Salah satu yang paling banyak dibicarakan saat ini adalah film Sister, yang rencananya akan tayang di akhir Januari mendatang. Untuk detail lebih lanjut, berikut tiga proyek yang dibintangi Cha Joo Yoong pada tahun 2026.
1. Drama Climax

Climax adalah drama noir politik yang menampilkan Cha Joo Young bersama sederet bintang top seperti Ju Ji Hoon, Ha Ji Won, Oh Jung Se, dan Nana. Drama ini mengisahkan perjuangan bertahan hidup saat seorang jaksa bernama Bang Tae Seop (Ju Ji Hoon) nekat menerjunkan diri ke dalam kartel berbahaya, sebuah dunia di mana intrik dan persaingan adalah menu sehari-hari yang tujuannya meraih puncak kekuasaan di Korea Selatan.
Di tengah pusaran konflik itu, Cha Joo Young hadir sebagai Lee Yang Mi. Perannya krusial sebagai istri kedua dari ketua WR Group yang merupakan konglomerat raksasa nomor tiga di negeri itu.
Ia juga digambarkan punya ambisi besar untuk merebut posisi penerus. Kehadirannya diyakini bakal menambah lapisan ketegangan dalam drama ini.
2. Film Land

Selain drama, Cha Joo Young juga akan membintangi film berjudul Land yang direncanakan tayang tahun ini. Film kriminal yang bikin deg-degan ini fokus pada tiga perempuan dari generasi berbeda, dengan Yeom Jung Ah, Cha Joo Young, dan Kim Hye Yoon yang bakal memerankannya.
Mereka digambarkan memiliki latar belakang masing-masing dalam upaya bertahan hidup di sebuah kota bekas lokasi pertambangan yang kini justru jadi sarang perjudian. Di titik paling putus asa itulah, sebuah rencana muncul dengan merampok bank. Namun, aksi itu malah membawa mereka terjerumus ke dalam insiden lain yang jauh lebih kompleks.
Di film ini, Cha Joo Young memerankan Chun Ja, seorang perempuan yang membutuhkan uang karena terobsesi dengan dunia perjudian. Selain itu, film ini tidak hanya dinantikan penggemar, tetapi juga menarik perhatian para kritikus karena disutradarai oleh Han Dong Wook, sutradara pemenang Best Director di Baeksang Arts Awards 2024 melalui drama The Worst of Evil.
3. Film Sister

Proyek film lain Cha Joo Young tahun ini adalah Sister yang bakal segera menyapa penonton pada 28 Januari 2026 mendatang. Kisah film bergenre thriller misteri ini dimulai dari aksi penculikan putri seorang wanita kaya oleh sepasang pria dan wanita, yang di baliknya tersimpan rahasia dan kebenaran kelam di antara mereka.
Jung Ji So tampil sebagai Hae Ran, salah satu penculik yang nekat melakukan aksi itu demi biaya operasi adik kandung perempuannya yang sakit. Sementara, Lee Soo Hyuk berperan sebagai Tae Su, seorang rentenir berkarakter dingin dan kejam yang merancang seluruh skema penculikan ini demi keuntungan pribadi.
Sedangkan, Cha Joo Young memerankan So Jin, gadis yang menjadi korban penculikan. Terjebak tanpa tahu alasannya, ia harus berjuang mati-matian untuk bertahan hidup dan mencari celah untuk kabur. Ironisnya, So Jin ternyata adalah saudara tiri Hae Ran yang tidak pernah ia ketahui sebelumnya.
Tampak terlihat, Cha Joo Young akan fokus pada proyek bergenre laga dan misteri tahun ini. Diawali dengan film Sister, semoga filmnya tersebut bisa sampai ke bioskop Tanah Air, ya.


















