4 Drakor Paruh Kedua 2025 tentang Friendzone, Ada A Hundred Memories

Berbagai kisah cinta kerap ditunjukkan dalam drama Korea. Tak terkecuali kisah pasangan yang terjebak dalam friendzone yang muncul dalam banyak drakor. Masalah tersebut disuguhkan seperti yang terjadi dalam kehidupan nyata. Banyak hal yang harus dipertimbangkan jika ingn melanjutkan hubungannya menjadi pasangan kekasih.
Kisah friendzone pun ditunjukkan dalam beberapa drakor yang tayang pada paruh kedua tahun ini. Berbagai tantangan dan hambatan yang harus dialami oleh para pasangannya. Berikut 4 drakor yang menampilkan kisah pasangan friendzone di paruh kedua 2025. Scroll ke bawah, yuk!
1. Last Summer

Dirilis KBS2 pada 1 November 2025, Last Summer menampilkan peran ganda Lee Jae Wook sebagai anak kembar. Karakter tersebut bernama Baek Do Ha dan Baek Do Yeong yang hidup terpisah karena perceraian orangtua. Mereka pun hanya bertemu ketika libur musim panas dengan Baek Do Ha yang datang ke Korea Selatan.
Selama di Korea Selatan, Baek Do Ha menghabiskan waktu bersama Baek Do Yeong dan Song Ha Kyeong yang tinggal bersebelahan. Benih-benih cinta Song Ha Kyeong pada Baek Do Ha pun muncul. Namun, sebuah insiden terjadi yang mengubah hidup mereka. Setelah beberapa tahun berlalu, Baek Do Ha dan Song Ha Kyeong yang terjerat friendzone ini bertemu kembali karena bekerja di bidang yang sama.
2. A Hundred Memories

Berpusat pada persahabatan dua perempuan, A Hundred Memories mengisahkan cinta segitiga yang dialami oleh mereka berdua. Hal itu berawal dari acara kencan buta tim yang mempertemukan Go Yeong Rye, Seo Jong Hee, dan Han Jae Pil. Kehadiran beberapa karakter lain pun membuat kisah cintanya semakin rumit.
Dramanya juga menyajikan time skip setelah Seo Jong Hee menghilang. Go Yeong Rye pun semakin dekat dengan Han Jae Pil dan saling mengenal keluarga satu sama lain. Namun, mereka terus menerus terjebak dalama friendzone karena Go Yeong Rye tak berani menyatakan cinta dan Han Jae Pil pun tak menegaskan perasaannya.
3. My Youth

Angkat genre melodrama, My Youth menyoroti perjalanan hidup mantan aktor cilik yang pensiun dini karena keserakahan orang dewasa. Ia pun harus hidup kerja keras dan penuh penderitaan karena hal tersebut. Untungnya, dirinya berhasil menemukan kedamaian dan kini menjadi penjual bunga sekaligus novelis.
Namun, kini ia bertemu kembali sama cinta pertamanya yang bekerja di agensi hiburan. Keduanya pertama kali bertemu sebagai teman SMA yang hubungan berubah menjadi pasangan cinta pertama. Namun, mereka sempat putus kontak hingga hubungan friendzone-nya berlanjut setelah 10 tahun.
4. Head Over Heels
.jpeg)
Raih popularitas tinggi, Head Over Heels menyuguhkan kehidupan sekolah dengan balutan genre fantasi. Dramanya mengisahkan seorang siswi SMA yang diam-diam menjadi dukun di malam hari. Suatu saat, ia jatuh cinta sama pelanggannya yang ternyata memiliki takdir buruk. Pria tersebut muncul kembali sebagai siswa pindahan di sekolahnya.
Di awal kisah, keduanya memiliki hubungan buruk karena sang cowok memiliki sifat tertutup. Namun, secara perlahan, mereka mulai membuka hati satu sama lain hingga terjerat cinta. Di sisi lain, dukun tersebut juga disukai oleh sahabat cowoknya sejak pertama kali bertemu.
Friendzone sering kali dijumpai di dunia nyata. Sederet drakor di atas pun menunjukkan kisah friendzone yang dapat dipetik pelajarannya. Berbagai tips bisa digunakan oleh penonton yang sedang terjerat friendzone. Kamu sudah nonton dramanya?