Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Adegan Foreshadowing dalam Drakor Dynamite Kiss

cuplikan drama Dynamite Kiss
cuplikan drama Dynamite Kiss (dok. SBS/Dynamite Kiss)
Intinya sih...
  • Mimpi Go Da Rim di episode 1 mengisyaratkan hasil akhir yang bahagia dan romantis untuk pasangan utama.
  • Ucapan Kim Seon U yang menyuruh Go Da Rim cari pacar baru di Jeju menjadi kenyataan, karena di pulau itulah, Go Da Rim menemukan tambatan hatinya, Gong Ji Hyeok.
  • Adegan saat Go Da Rim dan Gong Ji Hyeok mengurus bayi memberikan petunjuk bagi akhir cerita di episode 14, di mana pasangan ini dikaruniai dua buah hati.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Kisah cinta Go Da Rim (Ahn Eun Jin) dan Gong Ji Hyeok (Jang Ki Yong) berakhir manis di ending drakor Dynamite Kiss. Meski sempat menghadapi berbagai hambatan, pasangan ini pun resmi bersatu dalam ikatan pernikahan.

Menariknya, sepanjang 14 episodenya, Dynamite Kiss kerap menyelipkan berbagai petunjuk halus mengenai kelanjutan ceritanya. Penasaran dengan deretan adegan foreshadowing yang muncul?

1. Mimpi Go Da Rim di episode 1

cuplikan drama Dynamite Kiss
cuplikan drama Dynamite Kiss (dok. SBS/Dynamite Kiss)

Episode pembuka drakor ini dimulai dengan adegan mimpi Go Da Rim, di mana ia sukses secara profesional dan dilamar oleh seorang pria misterius yang ternyata adalah Gong Ji Hyeok. Mimpi ini mengisyaratkan hasil akhir yang bahagia dan romantis untuk pasangan utama tersebut, meskipun di awal cerita hubungan mereka kerap dipenuhi kesalahpahaman.

2. Ucapan Kim Seon U yang menyuruh Go Da Rim cari pacar baru di Jeju

cuplikan drama Dynamite Kiss
cuplikan drama Dynamite Kiss (dok. SBS/Dynamite Kiss)

Saat Go Da Rim menerima tiket liburan ke Jeju dari adiknya, ia sempat berbincang dengan Kim Seon U (Kim Mu Jun) mengenai kisah cinta di masa lalunya. Go Da Rim khawatir jika mantannya yang menyebalkan akan menjadi pria terakhir yang ia kencani dalam hidupnya.

Menanggapi hal itu, Kim Seon U menyarankan sahabatnya itu untuk mencari pacar baru di Jeju. Ucapan ini pun seolah jadi kenyataan, karena di pulau itulah, Go Da Rim menemukan tambatan hatinya, Gong Ji Hyeok.

3. Adegan saat Go Da Rim dan Gong Ji Hyeok mengurus bayi

cuplikan drama Dynamite Kiss
cuplikan drama Dynamite Kiss (dok. SBS/Dynamite Kiss)

Di episode 8, Gong Ji Hyeok dan Go Da Rim berkunjung ke Pulau Geobuk dalam rangka program rutin Natural BeBe. Mereka membantu merawat bayi kembar empat agar orangtuanya bisa rehat sehari. Momen tersebut seolah memberikan petunjuk bagi akhir cerita di episode 14, di mana pasangan yang sudah resmi menikah ini akhirnya dikaruniai dua buah hati.

4. Gong Ji Hyeok yang mengatakan Go Da Rim bakal jadi leader yang baik

cuplikan drama Dynamite Kiss
cuplikan drama Dynamite Kiss (dok. SBS/Dynamite Kiss)

Salah satu hal yang bikin Gong Ji Hyeok jatuh cinta pada Go Da Rim adalah kepeduliannya yang tinggi pada orang lain. Karena kemampuannya dalam memotivasi tim, Gong Ji Hyeok berpendapat bahwa kelak Go Da Rim bakal jadi leader yang lebih hebat dari dirinya.

Siapa sangka, perkataan Gong Ji Hyeok ini terbukti valid. Setelah resign dari Natural BeBe, Go Da Rim bertransformasi dari seorang pegawai menjadi CEO. Di ending drakor ini, ia berhasil mendirikan dan memimpin perusahaannya sendiri, Dream and BeBe.

5. Adegan Gong Ji Hyeok merekam suaranya di ponsel Go Da Rim

cuplikan drama Dynamite Kiss
cuplikan drama Dynamite Kiss (dok. SBS/Dynamite Kiss)

Rekaman suara yang dibuat Gong Ji Hyeok di ponsel Go Da Rim pada episode 12 seolah menjadi sinyal akan keretakan hubungan mereka. Benar saja, setelah badai masalah menerjang di episode 13, Go Da Rim memilih untuk mengakhiri hubungan dan pergi menjauh.

Namun, saat masa perpisahan itulah, ia baru mendengarkan pesan suara tersebut. Rekaman itu justru menjadi penyelamat yang akhirnya memberinya kekuatan dan keberanian untuk kembali memperjuangkan cinta mereka

Selain menjadi penguat hubungan, rekaman suara itu juga membantu Gong Ji Hyeok mengungkap fakta bahwa Go Da Rim tidak bersalah atas kebocoran produk baru Natural Bebe. Terungkap bahwa aksi itu didalangi oleh Gong Ji Hye (Jung Ga Hee) yang ingin menjebak dan menjatuhkannya.

Kelima adegan foreshadowing di atas merupakan kode halus yang mengarah pada akhir kisah Dynamite Kiss. Nah, adegan mana saja yang sempat kamu sadari saat menonton drakor komedi romantis ini?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Inaf Mei
EditorInaf Mei
Follow Us

Latest in Korea

See More

9 Potret di Balik Layar Drama Korea Cashero, Lee Jun Ho Totalitas

02 Jan 2026, 10:17 WIBKorea