Melalui premis kehidupan perempuan usia 40-an, drakor Don't Call Me Ma'am tak melulu diisi dengan keluh kesah ketiga karakter utamanya. Drama ini juga memperlihatkan bagaimana mereka akhirnya bertahan menjalani hari meskipun lagi burnout atau dalam situasi yang buruk.
Joo Na Jeong (Kim Hee Sun), Gu Ju Young (Han Hye Jin), dan Lee Il Ri (Jin Seo Yeon) memang memiliki masalah hidup masing-masing. Namun, mereka juga punya cara untuk meluapkan keresahan hatinya bersama-sama. Yuk, kepoin kegiatan Na Jeong cs berikut ini. Siapa tahu bisa jadi inspirasi healing bareng bestie.
