Sejak awal Pro Bono, Oh Jung In (Lee Yoo Young) digambarkan sebagai sosok ambisius, rasional, dan penuh perhitungan. Ia tampak berbeda dari ayahnya, Oh Gyu Jang (Kim Kap Soo), karena memiliki cara sendiri untuk bertahan dan bergerak di tengah dunia hukum yang keras dan penuh intrik. Namun, semakin dekat drama ini menuju akhir, posisi Oh Jung In justru semakin rapuh, terombang-ambing di antara ambisi, rasa bersalah, dan nurani yang selama ini ia tekan.
Di balik wajah tenangnya, Oh Jung In menyimpan kegelisahan yang terus menumpuk. Hubungannya dengan Kang Da Wit (Jung Kyoung Ho), konflik batin terhadap sang ayah, serta rahasia besar yang ia simpan menjadikan dirinya salah satu karakter paling tragis di Pro Bono. Berikut enam kegelisahan Oh Jung In yang membentuk klimaks emosional menjelang akhir cerita.
