7 Character Developmet Yoon Jin Gyeong di Drakor Would You Marry Me

- Yoon Jin Gyeong mengakui cinta sepihak pada Go Pil Nyeon dan merelakan cinta pertamanya, Kim Woo Joo
- Ia membatasi kebiasaan merusak suasana, fokus bekerja, dan berolahraga lari di malam hari
- Bertumbuh menjadi sosok jujur, terbuka, kuat, dan positif setelah menyadari kesalahannya pada orang lain
Menjelang ending, para pemain drakor Would You Marry Me satu per satu mulai menunjukkan perubahan perilaku. Perubahan ini tak terjadi secara instan, namun juga melalui beberapa masalah yang terjadi antar para karakter.
Seperti yang dialami oleh karakter Yoon Jin Gyeong (Shin Seul Ki). Jika sebelumnya ia sering bertingkah party pooper, menjelang ending ia mulai menyadari posisinya dan melakukan perubahan sikap. Sejauh apa character development Yoon Jin Gyeong dalam drakor Would You Marry Me? Keep scrolling!
1. Yoon Jin Gyeong awalnya denial kalau ia mengalami cinta sepihak. Kini ia sadar dan mengaku pada Go Pil Nyeon tak bisa jadi calon cucu menantunya

2. Bahkan, kini ia sedang berusaha merelakan cinta pertamanya, Kim Woo Joo (Choi Woo Shik) dan membantu pria itu mengurusi masalah klaim undian rumah

3. Kebiasaannya yang suka merusak suasana, mulai ia sadari dan batasi. Terbukti saat memergoki Kim Woo Joo dan Jung So Min bersama, ia memilih pergi

4. Bahkan, ia tak lupa mengakui kesalahannya pada Kim Woo Joo dan Yoo Me Ri (Jung So Min) atas ikut campurnya terhadap hubungan mereka

5. Sadar kalau misinya merebut hati Kim Woo Joo hanya membuang waktu. Kini, ia lebih banyak fokus bekerja dan berolahraga lari di malam hari

6. Tanpa sengaja ia sering bertemu nih, dengan Baek Sang Hyun (Bae Na Ra). Mereka lebih sering menghabiskan waktu bersama meski hanya bertukar pikiran

7. Dengan berbagai perubahan yang ia lakukan pada orang lain, tanpa sadar Yoon Jin Gyeong mulai tumbuh jadi sosok yang jujur dan terbuka

Memang butuh waktu bagi Yoon Jin Gyeong untuk menyadari kalau kisah cintanya hanya berjalan sia-sia. Bahkan, ia baru sadar kalau sikapnya itu terkadang memberikan pengaruh buruk bagi orang lain. Meski menyesal, Yoon Jin Gyeong memilih untuk tumbuh jadi pribadi yang kuat dan positif setelahnya. Bahkan, ia tak ragu untuk meminta maaf dan memperbaiki masalah yang pernah ia perbuat di masa lalu.


















