Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

Moon Ga Young menarik perhatian penonton dengan muncul sebagai cameo di drakor Delightfully Deceitful. Penonton begitu bahagia dengan kemunculannya karena ia kembali bertemu dengan Kim Dong Wook yang berperan sebagai Han Moo Young di drakor Delightfully Deceitful. Sebelumnya, Moon Ga Young dan Kim Dong Wook sukses bikin baper penonton dengan peran sebagai pasangan dalam drakor Find Me in Your Memory.

Kira-kira bagaimanakah peran Moon Ga Young sebagai cameo. Yuk, intip, tujuh fakta perannya berikut ini!

1. Moon Ga Young berperan sebagai Min Kang Yoon, putri dari investor saham yang cukup besar. Ia pun memiliki kemampuan yang hebat dalam bisnis saham

Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

2. Min Kang Yoon adalah orang yang sangat pemilih terhadap bisnisnya dan apa yang dilakukannya sangat tidak bisa diprediksi

Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

3. Ia akan menjadi incaran Maa Kang Soo yang membutuhkan dana tunai 200 juta won untuk menjalankan proyek manipulasi saham Navis Bio

Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

4. Min Kang Yoon memiliki dana modal tersebut, jika Maa Kang Soo tidak mendapatkan modal itu darinya maka ia akan dipenjarakan kembali oleh Ketua Jeokmok

Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

5. Lee Ro Um dan tim juga sangat membutuhkan Min Kang Yoon untuk memihak mereka. Lee Ro Um menginginkan ia tidak berinvestasi agar proyek Maa Kang Soo gagal

Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

6. Di episode ke-12, Min Kang Yoon mengadakan sebuah pesta untuk tamu-tamu VIP sembari menjaring rekan bisnis yang menarik untuk diajak kerja sama

Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

7. Di pesta, Min Kang Yoon berbicara dengan Lee Ro Um yang menyamar. Setelah mereka bertemu kembali di luar, ia memutuskan membantu rencana Lee Ro Um

Still cut drama Delightfully Deceitful (instagram.com/tvn_drama)

Walaupun hanya sebagai cameo, peran Moon Ga Young cukup penting karena menjadi penentu keberhasilan rencana Lee Ro Um dan tim. Bagi kalian yang masih penasaran dengan peran Moon Ga Young, saksikan kisah lengkapnya dalam drama Delightfully Deceitful ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team