Setelah kemunculannya sebagai kameo di Destined with You, Yoon Kye Sang kini tampil sebagai main lead di drama barunya. Ia didapuk menjadi pemeran utama di drama The Day yang mengisahkan seorang penculik amatir dengan anak perempuan jenius.
Drama ini menandai comeback Yoon Kye Sang setelah tahun lalu ia tampil di drama fantasi berjudul Kiss Sixth Sense. Perannya kali ini jadi transformasi baru setelah peran-peran Yoon Kye Sang di drama sebelumnya. Banyak yang menantikan aksi Yoon Kye Sang kali ini. Yuk, simak fakta perannya di bawah ini!