Park Sung A (Cho Yi Hyun) adalah seorang siswi SMA yang menjalani peran ganda dalam kehidupannya di drakor Head Over Heels. Selain menjalani perannya sebagai seorang pelajar, Park Sung A juga berprofesi sebagai seorang dukun terkenal berjuluk Peri Cheonji.
Profesinya sebagai seorang dukun membuatnya harus berpenampilan berbeda dengan siswi SMA kebanyakan, supaya para pelanggannya memercayai kehebatannya sebagai seorang ahli metafisika di drakor Head Over Heels. Hal ini membuat Park Sung A memiliki outfit tersendiri saat menjadi seorang dukun. Berikut outfit tersebut!
