TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Drama dan Film Sageuk yang Dibintangi Yoo Seung Ho

Moonshine jadi comeback sageuk Yoo Seung Ho setelah 4 tahun

Yoo Seung Ho di drama Moonshine (instagram.com/kbsdrama)

Yoo Seung Ho merupakan artis Korea Selatan yang memulai kariernya sebagai aktor cilik. Terbaru, cowok kelahiran 17 Agustus 1993 ini diketahui bintangi drama sageuk berjudul Moonshine. Drama Korea yang tayang di saluran KBS tersebut menjadi comeback sageuk Yoo Seung Ho setelah empat tahun. Drama sageuk terakhirnya bertajuk The Emperor: Owner of the Mask yang tayang pada 2017 silam.

Sering berakting dalam karya bertema kolosal, berikut KDrama dan film bergenre sageuk yang dibintangi Yoo Seung Ho.

1. Immortal Admiral Yi Sun Sin (2004--2005)    

The Immortal Yi Sun Sin (dok. KBS/The Immortal Yi Sun Sin)

Drama ini diangkat berdasarkan kisah nyata Yi Sun Sin, laksamana angkatan laut pada era Dinasti Joseon. Dilansir Kpopmap, Immortal Admiral Yi Sun Sin menjadi salah satu drama Korea dengan biaya produksi termahal. Biaya produksi drama ini ditaksir mencapai 31 miliar won.

Drama KBS ini mendapuk Kim Myung Min sebagai pemeran utama. Di sisi lain, drama sepanjang 104 episode ini menggandeng Yoo Seung Ho sebagai Yi Sun Sin saat kecil.

2. The King and I (2007--2008)    

The King and I (dok. SBS/The King and I)

Sebagai aktor cilik, Yoo Seung Ho lagi-lagi dipercaya untuk memerankan tokoh muda dari pemeran utama, yakni Go Joo Won. Yoo Seung Ho berakting sebagai Pangeran Jalsan (nantinya menjadi Raja Seongjong) muda.

Drama SBS ini dibintangi oleh Oh Man Seok, Koo Hye Sun, dan Go Joo Won. Fokus ceritanya ada pada Kim Cheo Sun (Oh Man Seok), yang dianggap sebagai kasim terbaik pada masa Dinasti Joseon. Ia menjadi kasim karena perasaan suka pada teman masa kecilnya, So Hwa (Koo Hye Sun), yang kini menjadi permaisuri Raja Seongjong.

Baca Juga: Tampil Beda, 10 Potret Yoo Seung Ho dengan Gaya Rambut Baru

3. The Legend (2007)    

The Legend (dok. MBC/The Legend)

The Legend merupakan drama sageuk fantasi populer pada masanya. Drama ini bahkan dibintangi oleh Bae Yong Joon, aktor dengan bayaran termahal pada saat itu.

Dilansir Kpopmap, hal itu menjadi salah satu faktor yang membuat drama MBC ini menghabiskan biaya produksi yang tinggi. Dengan biaya produksi mencapai 43 miliar won, drama ini pun memiliki efek spesial yang ciamik.

Selain Bae Yong Joon, drama ini juga dimeriahkan oleh Lee Ji Ah, Moon So Ri, hingga Choi Min Soo. Yoo Seung Ho sendiri berperan sebagai Damdeok (Bae Yong Joon) muda.

4. Queen Seondeok (2007--2009)    

Queen Seondeok (dok. MBC/Great Queen Seondeok)

Drama ini diangkat berdasarkan kehidupan Ratu Seondeok, yang hidup pada era Dinasti Silla. Queen Seondeok disebut sebagai salah satu drama sageuk MBC dengan rating tertinggi.

Drama ini menggandeng deretan artis populer Negeri Ginseng, seperti Lee Yo Won, Go Hyun Jung, hingga Kim Nam Gil. Berbeda dari drama sebelumnya, Yoo Seung Ho mulai mendapat posisi sebagai pemeran pendukung bernama Kim Chunchu (nantinya menjadi Raja Taejong Muyeol).

5. Warrior Baek Dong Soo (2011)

Yoo Seung Ho di drama Warrior Baek Dong Soo (dok. SBS/Warrior Baek Dong Soo)

Dalam drama sageuk kali ini, Yoo Seung Ho mampu mendapat peran sebagai male second lead. Ia beradu akting dengan Ji Chang Wook, Shin Hyun Bin, hingga Choi Min Soo.

Drama ini diangkat berdasarkan sebuah komik karya Lee Jae Hoon. Sama seperti judulnya, fokus drama ini ada pada tokoh Baek Dong Soo, pendekar pedang sekaligus pahlawan rakyat.

6. Arang and the Magistrate (2012)    

Arang and the Magistrate (dok. MBC/Arang and the Magistrate)

Arang and the Magistrate merupakan drama sageuk fantasi yang dibintangi oleh Shin Min Ah dan Lee Joon Ki. Drama yang diangkat berdasarkan cerita rakyat ini mengisahkan tentang hantu Arang yang meneror hakim baru di sebuah desa.

Arang akhirnya bekerja sama dengan hakim baru bernama Kim Eun Oh untuk mengusut kasus kematiannya. Di drama ini, Yoo Seung Ho berperan sebagai Kaisar Giok, penguasa surga. Ia memiliki tugas untuk mengawasi aksi yang dilakukan Arang dan Kim Eun Oh.

7. The Magician (2015)    

Yoo Seung Ho di film The Magician (dok. Lotte Entertainment/The Magician)

Selain drama, Yoo Seung Ho juga terlibat dalam film bertema sageuk fantasi berjudul The Magician. Film yang rilis pada 2015 silam ini turut dibintangi pula oleh Go Ara.

The Magician mengisahkan tentang pesulap terkenal pada era Dinasti Joseon, yang jatuh cinta dengan seorang putri. Namun, sang putri telah bertunangan dengan pangeran dari Dinasti Qing.

Baca Juga: Yoo Seung Ho Resmi Gabung YG Entertainment, Ini Faktanya!

8. Seondal: The Man Wo Sells The River (2016)    

Yoo Seung Ho juga sempat bintangi film bertajuk Seondal: The Man Who Sells the River. Film sageuk ini diangkat berdasarkan novel lawas yang mengisahkan tokoh Seon Dal, yang menjual Sungai Taedong.

Kim Seon Dal (Yoo Seung Ho) merupakan penipu ulung. Dia bekerja sama dengan tiga orang lain. Mereka pun dikenal secara luas oleh masyarakat.

9. The Emperor: Owner of the Mask (2017)    

Yoo Seung Ho pun kembali bintangi drama sageuk melalui The Emperor: Owner of the Mask. Ia beradu akting dengan Kim So Hyun hingga L Infinite.

Drama ini mengambil latar pada era Dinasti Joseon. Drama ini bercerita tentang Lee Sun, putra mahkota yang hidup dengan masker sejak lahir. Hal ini dilakukan raja untuk melindungi putranya dari organisasi rahasia bernama Grup Pyunsoo, yang menyengsarakan rakyat. Ketika dewasa, Lee Sun berusaha menyingkirkan organisasi tersebut.

Verified Writer

Astri Supriyati

An illegirl

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya