TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi KDrama Baru yang Tayang Bulan Mei 2022, Alurnya Seru!

Ada komedi, thriller, hingga fantasi

poster drama The Sound of Magic (dok. Netflix/The Sound of Magic)

Kembali lagi penantian yang selalu ditunggu-tunggu setiap ganti bulan. Judul demi judul drama Korea dirilis bergantian. 

Mulai pengumuman poster hingga trailer pun sudah berhasil mengundang penonton. Kira-kira ada drama apa saja yang layak dan seru ditonton, ya? Jangan takut ketinggalan, inilah 5 rekomendasi KDrama baru yang tayang bulan Mei 2022.

1. The Sound of Magic

The Sound of Magic akan tayang perdana pada tanggal 6 Mei di Netflix. Selain para aktor yang bikin orang-orang tertarik, drama ini juga menyajikan trailer yang unik dengan unsur fantasi. 

Ji Chang Wook, Hwang In Yeop, dan Choi Sung Eun disatukan dalam judul The Sound of Magic yang bercerita tentang seorang pesulap yang menghidupkan kembali harapan di sebuah taman hiburan yang sudah tua. Kerasnya kenyataan membuat remaja ini juga mengalami jatuh cinta bersama orang yang menjadi saingannya di sekolah.

Baca Juga: 5 Rekomendasi KDrama yang Bikin Kuat Hadapi Masalah Hidup

2. Rose Mansion

Rose Mansion menceritakan pencarian kakak perempuan di sebuah apartemen yang akan dilakukan rekonstruksi. Kehadiran tetangga mencurigakan sekaligus aneh membuat tanda tanya dalam benak. 

Dibalik penampilan yang sepertinya baik-baik saja, perlahan ada rahasia yang terungkap diikuti kejadian yang membuat tempat ini mengerikan. Tidak akan diragukan lagi kualitasnya karena Rose Mansion diproduseri oleh produser All of Us Are Dead dan The Outlaws, lho.

3. Woori The Virgin

Woori The Virgin adalah hasil remake dari judul film Amerika Jane The Virgin. Oh Woo Ri sangat menjaga kesuciannya saat belum menikah. 

Suatu kecelakaan terjadi saat ia melakukan pemeriksaan medis, beritanya Oh Woo Ri tiba-tiba hamil! Bagaimana nasib dan tindakan yang akan dia lakukan? Woori The Virgin membawa genre romance comedy yang dijamin bisa bikin kamu terhibur.

4. Eve

Comeback Seo Ye Ji yang menggemparkan, nih! Eve menjadi drama baru kembalinya Seo Ye Ji dalam berakting. Adanya pembalasan dendam pada kisah yang menyoroti gugatan cerai yang mahal.

Bukan masalah biasa, gugatan cerai ini pun bernilai 2 trilliun won yang dilakukan oleh sosok konglomerat. Dengan elegan, Seo Ye Ji terlihat menari menggunakan dress hitam di video trailer. Bagaimana aksi yang akan dilakukan?

Baca Juga: Tamat, 13 Rekomendasi Drama yang dibintangi Pemain KDrama Crazy Love 

Verified Writer

agatha dominique

insta: @agatha.dmq

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya