TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Siapa Lee Ji Soo, Ratu Jurusan Fisika di University War?

Kehadirannya memberi warna baru untuk tim KU

Lee Ji Soo dan tim Korea University (instagram.com/facile.eau)

Sebagai runner up dalam ajang University War (2023), tim Korea University (KU) juga banyak dibicarakan oleh netizen, lho. Berkat koordinasi yang hebat, tim KU dianggap sebagai tim terkuat dalam University War. Bahkan, setiap anggota tim KU, yaitu Lee Dong Kyu, Kim Jung Min, Chae Seung Min, dan Lee Ji Soo, berhasil menjadi perwakilan tim di setiap pertandingan ace.

Meskipun menjadi satu-satunya perempuan dalam tim, Lee Ji Soo tak kalah hebat dari ketiga rekannya. Penasaran dengan sosoknya? Yuk, simak fakta-fakta tentang Lee Ji Soo University War berikut!

1. Lee Ji Soo adalah mahasiswi Jurusan Fisika di Korea University peserta University War

Lee Ji Soo (instagram.com/facile.eau)

Lee Ji Soo merupakan mahasiswa tingkat kedua di Korea University (KU). Masuk pada tahun 2023, ia memilih jurusan fisika sebagai studinya di kampus peringkat tiga terbaik menurut UniRank tersebut.

Saking cintanya dengan fisika, Jisoo bercita-cita menjadi guru fisika setelah lulus nanti. Bahkan, ia mendapat julukan sebagai Ratu Jurusan Fisika, lho.

2. Menjadi ace dari tim KU di University War

Lee Ji Soo (instagram.com/facile.eau)

Pertandingan ace hari ketiga mengusung game Tanggal Lahir. Para peserta akan diberikan waktu 2 menit untuk menghafal tanggal lahir 10 tokoh. Kemudian, peserta akan diminta untuk mengingat tanggal lahir seorang tokoh yang telah ditentukan.

Pada game tersebut, Jisoo berhasil menjadi ace dari tim KU. Ia menjadi peserta keempat yang berhasil menjawab dengan cepat, setelah Kim Ki Hong dari Yonsei University, Jung Hyun Bin dari Seoul National University, dan Ray dari Harvard University.

Baca Juga: Penjelasan Ending University War, Siapa yang Jadi Pemenangnya?

3. Satu-satunya anggota perempuan dan termuda dari tim KU

tim Korea University (instagram.com/facile.eau)

Menjadi anggota terakhir yang memasuki base camp tim Korea University (KU), kehadiran Jisoo sebagai satu-satunya perempuan seakan menjawab pertanyaan Kim Jung Min ya, guys.

“Apakah grup ini berisi laki-laki semua?”, ujar Jungmin dalam episode pertama University War.

Tak hanya itu, Lee Ji Soo juga menjadi anggota termuda dibandingkan rekan satu timnya, yaitu Lee Dong Kyu angkatan 2019, Chae Seung Min angkatan 2021, dan Kim Jung Min angkatan 2022. Pantas saja, Jisoo mendapat julukan Bayi Emas Tim KU.

Writer

Erika Putri Pradaniz

Never stop trying! Something good will come to you

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya