TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Drakor Punya Tokoh Rela ke Masa Lalu Demi Ubah Nasib Pernikahan

Kehidupan mereka saat berpacaran dan menikah sangat berbeda!

poster drama Marry My Husband (instagram.com/tvn_drama) | poster drama Familiar Wife (dok.tvN/Familiar Wife)

Drakor dengan tema pernikahan menjadi salah satu drama yang banyak diminati. Selain menggambarkan keharmonisan kehidupan pernikahan, drama Korea juga mampu memberikan lika-liku konflik dalam berumah tangga, misalnya perselingkuhan.

Tokoh drama yang menghadapi perselingkuhan mengambil berbagai penyelesaian, misalnya menyusun rencana balas dendam terhadap pelaku seperti pada drama The World of The Married (2020). 

Tak membosankan, empat drama Korea berikut ini hadirkan tokoh yang rela melintasi waktu ke masa lalu untuk mengubah nasibnya ketika menikah. Apa yang membuat tokoh tersebut ingin mengubah nasibnya? Berikut ulasan lengkapnya.

1. Marry Him If You Dare (2013)

poster drama Marry Him If You Dare (dok.KBS2/Marry Him If You Dare)

Marry Him If You Dare merupakan drama dengan kisah yang bermula pada kehidupan pernikahan Na Mi Rae (Choi Myeong Gil) dengan Kim Shin (Lee Dong Gun). Na Mi Rae adalah seorang pekerja call center, sementara Kim Shin adalah seorang penyiar berita. 

Akan tetapi, kehidupan pernikahan Na Mi Rae tidak berjalan dengan baik. Mi Rae kemudian mendapat kesempatan pergi ke masa lalu dan memanfaatkannya untuk mengubah nasibnya yang sengsara. Di masa lalu, Mi Rae mencegah dirinya yang masih muda (diperankan Yoo Eun Hye) untuk menikah dengan Kim Shin.

Na Mi Rae yang masih muda memiliki impian untuk menjadi penulis naskah program TV. Demi menghindari pernikahannya dengan Kim Shin terjadi, Na Mi Rae dewasa berusaha menjodohkan dirinya yang masih muda dengan Park Se Joo (Jung Young Hwa), pria pewaris stasiun TV YBS. 

2. Familiar Wife (2018)

poster drama Familiar Wife (dok.tvN/Familiar Wife)

Familiar Wife mengisahkan sepasang suami istri yang sama-sama tidak bahagia dalam kehidupan pernikahannya. Cha Joo Hyuk (Ji Sung) seorang pegawai bank yang memiliki istri bernama Seo Woo Jin (Han Ji Min), seorang terapis pijat.

Setelah menikah, Joo Hyuk sering cekcok dengan Woo Jin dan menyadari perubahan sikap istrinya yang kian sering marah. Bukan tanpa alasan, Woo Jin merasa begitu terbebani harus merawat kedua anaknya yang masih kecil sambil bekerja, serta rendahnya finansial mereka.

Kesal dengan rumah tangganya, Joo Hyuk secara ajaib tiba di masa lalu. Pada masa itu, Joo Hyuk merupakan suami dari Lee Hye Won (Kang Han Na) yang tak lain adalah cinta pertamanya. Merasa senang dengan kehidupannya yang berbeda, Joo Hyuk pun berusaha mencegah dirinya agar tidak bertemu dengan Woo Jin. Akankah Joo Hyuk mampu mengubah masa depan sesuai yang ia harapkan?

Baca Juga: Alasan Jo Jung Suk Main di Drakor Sejak, Beda dari Hospital Playlist

3. Go Back Couple (2017)

poster drama Go Back Couple (dok.KBS2/Go Back Couple)

Go Back Couple berfokus pada kisah Choi Ban Do (Son Ho Jun) dan Ma Jin Joo (Jang Na Ra), sepasang suami istri yang sudah lelah dengan kehidupan pernikahannya. Setelah 14 tahun menjalani rumah tangga, keduanya memutuskan untuk bercerai.

Ban Do dan Jin Joo menikah di usia 24 tahun dan merasa terbebani dengan lika-liku kehidupan berumah tangga. Kisah cinta keduanya tak seromantis saat berpacaran, Ban Do dan Jin Joo merasa menyesal akan keputusannya untuk menikah.

Namun, kejadian ajaib dialami keduanya dimana mereka tiba-tiba berada di masa ketika berusia 20 tahun. Pada saat itu, keduanya masih menjadi mahasiswa dan menikmati momen yang menyenangkan. Ban Do dan Jin Joo pun memutuskan memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mencari pasangan hidupnya masing-masing. Mereka berusaha untuk tidak bertemu satu sama lain dengan harapan masa depan keduanya pun dapat berubah.

Verified Writer

Etik Khoiriyah

Just do it uf you want~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya