TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Biodata dan Profil Lee Sung Kyung, Gigi Hadid-nya Korea

Jago akting dan bersuara merdu!

Lee Sung Kyung (instagram.com/heybiblee)

Sosok Lee Sung Kyung sudah tidak asing lagi bagi penggemar drama Korea. Perempuan berusia 31 tahun ini sudah sering wara-wiri di berbagai judul drama. Ia diketahui pernah menjadi model dan sangat andal dalam berlenggak-lenggok di atas catwalk.

Dengan bakat akting, menyanyi, dan menarinya yang juga tak kalah menarik, ia termasuk artis Korea yang multitalenta. Untuk mengenalnya lebih dekat, berikut akan disajikan biodata dan profil lengkap Lee Sung Kyung.

1. Biodata umum

Lee Sung Kyung (instagram.com/heybiblee)

Nama: Lee Sung Kyung (이성경)

Tempat dan tanggal lahir: Gyeonggi, 10 Agustus 1990

Zodiak: Leo

Tinggi badan: 176 cm

Agensi: YG Entertainment

Tahun debut: 2008 (model) dan 2014 (aktris)

Baca Juga: Profil dan Biodata Shin Hyun Bin, Makin Hits Sejak Hospital Playlist

2. Perjalanan karier

Lee Sung Kyung (instagram.com/heybiblee)

Lee Sung Kyung memulai kariernya sebagai model pada tahun 2008. Ia mengikuti kompetisi di ajang Super Model Contest. Setahun setelahnya, ia juga mengikuti ajang International Asia Pacific Super Model Contest dan menempati peringkat lima teratas.

Walaupun masih terbilang muda, ia berhasil menuai kesuksesan di bidang modeling secara perlahan-lahan. Berbagai pemotretan dan tampil di acara fashion sudah pernah dijalani oleh perempuan bertubuh tinggi ini. Kariernya yang cemerlang membuat dirinya begitu populer. Bahkan, tak jarang ketenarannya itu disebut sudah seperti top model Amerika, Gigi Hadid.

Sementara itu, untuk dunia akting, Lee Sung Kyung mulai memasukinya pada tahun 2014. Ia mulai berakting dengan peran minor di drama It’s Okay, That’s Love. Ia lalu berakting di drama Flower of the Queen (2015) dan Cheese in the Trap (2016). Penampilannya di drama-drama tersebut mendapat kritikan yang cukup keras dari netizen. Ia dianggap terlalu berlebihan dalam membawakan karakter, terutama karakter villain.

Namun, Lee Sung Kyung tak menyerah begitu saja hanya karena kritikan yang ia terima. Pada tahun 2016, ia mengambil peran seorang dokter di drama Doctors. Menjadi second lead, ia mulai menarik perhatian pemirsa karena perannya berbeda dengan peran-peran yang ia bawakan sebelumnya.

Masih di tahun 2016, Lee Sung Kyung resmi mendapat peran utama pertamanya lewat drama Weightlifting Fairy Kim Bok Joo. Meskipun drama yang tayang di akhir tahun itu tidak meraup rating yang tinggi, atensi kepada dirinya makin meningkat sebab ia tampil totalitas untuk perannya.

Lee Sung Kyung yang biasanya tampil glamor tampak sederhana ketika menjadi seorang atlet di drama itu. Gak tanggung-tanggung, tak hanya mengubah penampilan demi mendalami peran sebagai atlet angkat besi, ia pun sampai rela menaikkan berat badannya, lho.

Makin bersinar, Lee Sung Kyung terus produktif di bidang akting. Dalam waktu dekat, ia akan comeback bersama Kim Young Dae lewat drama baru, yaitu Shooting Star.

3. Kumpulan karya yang dihasilkan

Lee Sung Kyung (instagram.com/yg_stage)

Karena berkarier di dunia hiburan dalam waktu yang tidak bisa dibilang singkat, Lee Sung Kyung sudah menghasilkan banyak karya. Sebagai sosok yang juga bersuara merdu, karyanya itu tak hanya berupa drama dan film, tapi juga lagu. Berikut adalah sederet karyanya yang patut untuk diketahui.

Drama

  • It’s Okay, That’s Love (SBS / 2014) sebagai Oh So Nyeo
  • Flower of the Queen (MBC / 2015) sebagai Kang Yi Sol
  • Cheese in the Trap (tvN / 2016) sebagai Baek In Ha
  • Doctors (SBS / 2016) sebagai Jin Seo Woo
  • Weightlifting Fairy Kim Bok Joo (MBC / 2016-2017) sebagai Kim Bok Joo
  • About Time (tvN / 2018) sebagai Choi Michaela
  • Dr. Romantic 2 (SBS / 2020) sebagai Cha Eun Jae
  • Shooting Star (tvN / 2021) sebagai Oh Han Byeol

Film

  • Broker (2018) sebagai Cha Yeon Hee
  • Love+Sling (2018) sebagai Ga Young
  • Miss & Mrs. Cops (2019) sebagai Ji Hye

Lagu mulai dari single kolaborasi hingga original sound track

  • "I Love You" (dengan The Papers) dirilis 2013
  • "My Lips like Warm Coffee" (Eddy Kim feat. Lee Sung-kyung) dirilis 2016
  • "True Colors" (dengan Park Hyung Sik) dirilis 2017
  • "Get Back Up Again" dirilis 2017
  • "Last Scene" (Psy feat. Lee Sung Kyung) dirilis 2017
  • "My Only One Person" dirilis 2018
  • "I Am What I Am" dirilis 2018
  • "Tomorrow will be a better day!" dirilis 2018
  • "Show Time" (dengan Ra Mi Ran) dirilis 2019
  • "Love" (with Loco) dirilis 2021

4. Sederet prestasi yang berhasil dicapai

Lee Sung Kyung (instagram.com/yg_stage)

Buktikan dirinya mampu menjadi pribadi yang berkembang, Lee Sung Kyung mempunyai sederet prestasi yang membanggakan. Panutan banget, nih. Inilah daftar lengkapnya.

  • Lex Prize - Super Model Contest 2008
  • Unix Hair New Style Prize - Asia Pacific Super Model Contest 2009
  • Best Female Fashion Model of the Year - CFDK Fashion Awards 2014
  • Best New Actress in a Special Project Drama berkat perannya di drama Flower of Queen - MBC Drama Awards 2015
  • Excellence Award, Actress in a Miniseries berkat perannya di drama Weightlifting Fairy Kim Bok Joo - MBC Drama Awards 2016
  • Rising Star Award - Max Movie Awards 2016
  • Artist of the Year - Asia Artist Awards 2018
  • Best Emotive - Asia Artist Awards 2018
  • Special Popularity Award berkat perannya di film Miss & Mrs. Cops - Chunsa Film Art Awards 2019
  • Best Actress Award berkat perannya di drama Dr. Romantic 2 - Asia Artist Awards 2020
  • Excellence Award, Actress in a Miniseries Action Drama berkat perannya di drama Dr. Romantic 2 - SBS Drama Awards 2020
  • Model Star Award - Asia Model Festival 2020

Baca Juga: Profil dan Biodata Park Min Young, Ratu Romcom di KDrama!

Verified Writer

Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya