TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Drakor tvN dengan Rating Episode Final Tertinggi, Siapa Juaranya?

Terbaru Crash Course in Romance masuk drakor tvN terpopuler

poster drama Crash Course in Romance (instagram.com/tvn_drama)

tvN merupakan salah satu stasiun televisi kabel asal Korea Selatan yang juga terkenal di luar negerinya. Tak kalah dari kanal nasional, tvN dikenal melalui sederet drama berkualitas tinggi yang diproduksinya. Gak heran kalau beberapa judul sampai berhasil memecahkan rekor dengan memperoleh rating final yang tinggi. 

Penasaran? Yuk, intip daftarnya berikut ini. Simak sampai akhir, ya!

1. Crash Landing on You (2019)

cuplikan drama Crash Landing on You (YouTube.com/tvNdrama)

Crash Landing on You tamat dengan rating final sebesar 24,1 persen pada 16 Februari 2020 lalu. Melalui tangan dingin sutradara Lee Jung Hyo dan penulis Park Ji Eun, bikin Crash Landing on You memiliki kualitas tinggi yang tak perlu diragukan lagi.

Sementara itu, drama yang dibintangi oleh Hyun Bin dan Son Ye Jin ini memang sangat digemari oleh para penikmat drakor. Menariknya, kepopuleran drama ini juga sampai ke Tanah Air, lho.

2. Guardian: The Lonely and Great God (2016)

cuplikan drama Guardian: The Lonely and Great God (youtube.com/tvNdrama)

Guardian: The Lonely and Great God menyusul rekor yang sebelumnya dipecahkan oleh Reply 1988. Drama ini menyelesaikan 16 episodenya dengan rating final mencapai 20,5 persen, nih.

Memiliki alur cerita menarik yang yang tak biasa, bikin Guardian: The Lonely and Great God pun memiliki banyak peminat. Terlebih, ini merupakan drama garapan penulis Kim Eun Seok yang nama besarnya tak perlu diragukan lagi dalam industri hiburan Korea Selatan.

Baca Juga: 5 Drakor Sageuk tvN Kisahkan Politik Istana, Sering Ada Tumbal

3. Reply 1988 (2015)

cuplikan drama Reply 1988 (youtube.com/tvNdrama)

Cukup lawas, Reply 1988 menyelesaikan seluruh episodenya pada 16 Januari 2016. Melalui kisah hangat para karakternya, Reply 1988 sukses mencuri perhatian publik hingga memperoleh rating nasional sebesar 18,8 persen pada episode terakhirnya.

4. Mr. Sunshine (2018)

cuplikan drama Mr. Sunshine (youtube.com/tvNdrama)

Mr. Sunshine jadi drama selanjutnya dengan perolehan rating final memuaskan di stasiun televisi tvN. Drama ini berhasil menyelesaikan 24 episode pada 30 September 2020. Kisahnya menarik, Mr. Sunshine pun mencuri perhatian penonton hingga memperoleh rating 18,1 persen pada episode terakhirnya.

5. Mr. Queen (2020)

cuplikan drama Mr. Queen (YouTube.com/ViuPhilippines)

Mr. Queen sukses tamat dengan 20 episode pada 14 Februari 2021 lalu. Drama ini mencetak rating final yang cukup tinggi sebesar 17,3 persen secara nasional. Cerita unik yang diusungnya bikin drama Mr. Queen memiliki banyak peminat, lho. Kalau kamu sudah nonton?

Baca Juga: Penjelasan Ending Crash Course in Romance, Bahagia Semua dong!

Verified Writer

N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya