TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Siapakah Sosok yang Meracuni Raja Haejong di Missing Crown Prince?

Awalnya, Ratu Yoon dicurigai sebagai pelakunya

still cuts drama Missing Crown Prince (instagram.com/mbn_drama)

Situasi istana semakin pelik sejak kasus perselingkuhan Ibu Suri Min (Myung Se Bin) terungkap di Missing Crown Prince (2024). Ia pun melakukan sejumlah strategi untuk menutupi aksi bejatnya tersebut. Mulai dari menyingkirkan Putra Mahkota Yi Gun (Suho EXO) dari istana, hingga menyudutkan keluarga kerajaan lainnya. 

Di sisi lain, penonton juga semakin geregetan tatkala Raja Haejong (Jeon Jin Oh) tiba-tiba tak sadarkan diri pasca memakan makanan yang beracun. Hidangan tersebut diantarkan oleh Ratu Yoon (Yoo Se Rye), namun mungkinkah ia pelaku sesungguhnya? Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini. 

Baca Juga: 3 Tokoh yang Diperalat untuk Menjebak Yi Geon di Missing Crown Prince

1. Ratu Yoon yang mengantarkan makanan beracun ke paviliun raja Haejong

still cuts drama Missing Crown Prince (instagram.com/mbn_drama)

Di tengah huru-hara menghilangnya Putra Mahkota Yi Gun dari istana, Ratu Yoon berusaha menenangkan Raja Haejong. Ia berniat mengantar makanan ke paviliun raja untuk meredam situasi panik tersebut. Raja pun tampak menyambut baik kehadiran ratu kala itu.

Selanjutnya, para dayang yang mendampingi ratu langsung mencicipi makanan-makanan yang telah disiapkan. Ini memang prosedur umum yang harus dilakukan untuk mengetahui keamanan sajian yang akan disantap keluarga kerajaan.

Menariknya, gelagat mencurigakan sempat terlihat dari kepala dayang ratu yang mencicipinya. Ia tampak menghindari beberapa bagian dari hidangan ikan panggang. Kecurigaan penonton lantas terbukti dengan tumbangnya raja pasca memakan ikan tersebut. Raja Haejong langsung mutah darah hingga tak sadarkan diri.

2. Ibu Suri Min yang memerintahkan ratu untuk mengantar makanan tersebut

still cuts drama Missing Crown Prince (instagram.com/mbn_drama)

Ratu Yoon yang melihat langsung kejadian tersebut tampak sangat terkejut. Ia menyalahkan dirinya sendiri karena membawa hidangan beracun tersebut untuk raja.

Faktanya, terjadi pertemuan rahasia antara ratu dengan ibu suri. Keduanya sepakat untuk mengangkat Pangeran Dosung (Kyu Min Kyu) sebagai pengganti Putra Mahkota Yi Gun selama keberadaannya belum diketahui. Ratu terpaksa mengikuti rencana tersebut akibat intimidasi dan manipulasi dari ibu suri.

Selanjutnya, ibu suri memerintahkan ratu untuk menghibur raja yang masih kalut mengkhawatirkan putra mahkota. Ia ingin ratu menemani raja sembari menyuguhkan makanan yang sudah disiapkan ibu suri. Tanpa menaruh kecurigaan berlebih, ratu membawa makanan yang ternyata beracun itu untuk dihidangkan kepada raja.

Baca Juga: 5 Support System Putra Mahkota Yi Gun di Drakor Missing Crown Prince

Verified Writer

N i n d

you are good enough (◍•ᴗ•◍)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya