TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sinopsis Film The Journey to Gyeongju, Gong Hyo Jin-Lee Jung Eun Reuni

Tentang balas dendam dan keluarga

Lee Jung Eun dan Gong Hyo Jin reuni di film The Journey to Gyeongju (instagram.com/willent_official | instagram.com/rovvxhyo)

Dilansir Spot News (26/1/2025), aktris senior Lee Jung Eun menerima tawaran proyek film Korea baru yang berjudul The Journey to Gyeongju. Film tersebut disutradarai oleh Kim Mi Jo.

Lee Jung Eun akan kembali beradu akting dengan Gong Hyo Jin, sebagai pasangan ibu dan anak dalam film The Journey to Gyeongju. Jalan cerita yang disajikan tampaknya menarik. Yuk, simak sinopsisnya di bawah ini!

Baca Juga: 7 Live Performance Gyubin, Solois Rookie Korea yang Lagi Eksis

1. Bercerita tentang balas dendam seorang ibu atas kematian putrinya

Proyek film The Journey to Gyeongju (scene1.kr)

Kisah The Journey to Gyeongju berawal dari kepedihan seorang ibu kehilangan salah satu putrinya yang meninggal. Dia meninggal karena mengalami kecelakaan yang diakibatkan oleh seorang pengemudi mabuk.

Pengemudi yang menyebabkan kecelakaan dihukum 15 tahun penjara, kemudian dikurangi menjadi 8 tahun penjara. Sebagai seorang ibu, dia tentunya tidak terima jika pelaku mendapat keringanan hukuman setelah menghilangkan nyawa anaknya yang berharga.

Delapan tahun cepat berlalu dan pelaku pun bebas dari penjara. Rasa sakit hati yang terpendam dalam hati si ibu terus meluap-luap. Dia dan ketiga putrinya kemudian merencanakan balas dendam terhadap si pelaku.

2. Dibintangi oleh Lee Jung Eun, Gong Hyo Jin, Park So Dam, dan Lee Yeon

Park So Dam (instagram.com/imsodamm) | Lee Jung Eun (instagram.com/willent_official) | Gong Hyo Jin (instagram.com/rovvxhyo) | Lee Yeon (instagram.com/h.a.y.eon)

Film The Journey to Gyeongju dikonfirmasi akan dibintangi oleh Lee Jung Eun. Dia memerankan tokoh bernama Ok Sil, yakni seorang ibu yang kehilangan salah satu anaknya. 

Tiga aktris lain yang dikonfirmasi akan berperan dalam film The Journey to Gyeongju adalah Gong Hyo Jin, Park So Dam, dan Lee Yeon. Mereka berperan sebagai anak Ok Sil yang membantu dalam misi balas dendam. Gong Hyojin memerankan tokoh Jang Ju yang merupakan anak pertama, Park So Dam memerankan anak kedua bernama Yeong Ju, dan Lee Yeon menjadi anak ketiga yang bernama Dong Ju.

Baca Juga: 4 Fakta Kisah Cinta Gong Hyo Jin dan Kevin Oh, Sweet Banget!

Verified Writer

NN_Phorto

Correct me if i wrong

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya