TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Inspiratif, 5 Sikap Lee Si Na di Crazy Love yang Dapat Diteladani 

Tokoh Lee Si Na di drama Crazy Love ini menginspirasi banget

Krystal Jung di drama Crazy Love (instagram.com/kbsdrama)

Crazy Love merupakan drama Korea yang dibintangi Kim Jae Wok, Krystal Jung, dan Ha Jun. Drama ini pun telahmenyelesaikan tayangannya dengan totl 16 episode.

Drama bergenre komedi romantis ini bercerita tentang Lee Si Na (Krystal Jung) yang bekerja di sebuah perusahaan bernama GOTOP Education. Lee Si Na pun mendapat banyak masalah di perusahaan tempat ia bekerja.

Walaupun begitu, ia tetap kuat dan bertahan di perusahaan itu. Banyak sikap Lee Si Na yang dapat diteladani dari drama Crazy Love ini. Apa saja? Yuk, kepoin!

1. Melakukan pekerjaannya dengan baik 

Krystal Jung di drama Crazy Love (instagram.com/kbsdrama)

Lee Si Na bekerja sebagai seorang sekretaris Noh Go Jin, CEO GOTOP Education. Noh Go Jin  adalah atasan yang terkenal dengan sikap kejamnya. Tak heran Lee Si Na pun selalu merasa tertekan ketika menghadapi Noh Go Jin.

Walaupun sering mendapat tekanan dari atasan dan rekan kerja, Lee Si Na tetap melakukan tugasnya dengan baik. Ia menyelesaikan tugasnya baik dan bertanggung jawab atas semua pekerjaan yang diberikan kepadanya. Sikap Lee Si Na juga patut diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: 6 Tips Raih Kesuksesan Cinta dan Karier ala Lee Sina di Crazy Love

2. Mengutamakan keluarga 

Krystal Jung di drama Crazy Love (instagram.com/kbsdrama)

Lee Si Na merupakan anak pertama di keluarganya. Ia memiliki seorang ayah dan adik laki-laki. Walaupun tempat Lee Si Na bekerja cukup jauh, ia tetap memprioritaskan urusan keluarga.

Ia selalu menyempatkan pulang ke kampung halamannya. Tak hanya itu, jika sedang berada di rumah pun Lee Si Na kerap membantu ayahnya yang bekerja sebagai seorang petani.

Seperti Lee Si Na, kita juga harus selalu menyempatkan untuk bertemu dengan keluarga dan quality time bersama. Selain itu, jika merantau pun kita harus menjaga komunikasi yang baik dengan keluarga.

3. Gigih dalam meraih cita-cita 

Krystal Jung di drama Crazy Love (instagram.com/kbsdrama)

Lee Si Na bercita-cita menjadi seorang instruktur atau tutor bahasa Korea. Banyak rekan kerja yang meragukan kemampuan Lee Si Na untuk menjadi seorang tutor. Bahkan orang terdekatnya pun meremehkannya.

Walaupun begitu, Lee Si Na tetap gigih dan berjuang untuk mewujudkan cita-citanya tersebut. Ia terus berlatih hingga akhirnya ia mampu meraih impiannya sebagai tutor bahasa Korea. Sikap gigih Lee Si Na ini sangat patut kita teladani. Jika kita gigih seperti Lee Si Na, maka kita akan mampu mewujudkan cita-cita kita.

4. Memaafkan orang yang menyakitinya 

Krystal Jung di drama Crazy Love (instagram.com/kbsdrama)

Sikap Lee Si Na yang gigih dan kompeten dalam bekerja membuat ia tidak disukai oleh beberapa rekan kerjanya. Banyak yang berusaha menjatuhkannya. Namun, Lee Si Na tidak membalas perlakuan rekan kerjanya dengan kejahatan yang serupa.

Ia memilih untuk memaafkan orang yang telah menyakitinya. Begitu juga dengan diri kita. Lebih baik kita memaafkan orang yang telah menyakiti kita daripada membalas kejahatan mereka.

Baca Juga: 5 Karakter Licik di Drama Crazy Love, Bikin Geram Para Penonton!

Verified Writer

Nurdiana A D

be grateful

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya