TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Biodata-Profil Cast Variety Show Agents of Mystery, Ada Karina aespa

Netflix umumkan 6 cast Agents of Mystery, ada Kim Do Hoon!

biodata dan profil cast Agents of Mystery (Dok. Netflix)

Netflix dan PD Jung Jeong Yeon, yang sebelumnya sukses memproduseri Devil's Plan, bekerja sama memproduksi variety show terbaru bertajuk Agents of Mystery. Acara ini akan mengikuti petulangan para peserta dalam melacak dan memecahkan kasus-kasus aneh yang tidak bisa dijelaskan secara ilmiah.

Kabar tersebut diumumkan bersamaan dengan peluncuran poster perkenalan para pemain, pada Rabu (22/11/2023). Menariknya, Agents of Mystery akan mempertemukan selebriti dari berbagai kalangan, mulai dari komedian, aktor, hingga idol Kpop, lho. Ada Hyeri Girl's Day hingga Karina aespa, berikut biodata dan profil cast Agents of Mystery.

1. Lee Yong Jin

biodata dan profil cast Agents of Mystery (Instagram.com/mcyori)

Biodata Lee Yong Jin

  • Nama lengkap: Lee Yong Jin
  • Tempat lahir: Hwaseong, Gyeonggi, Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 28 November 1985
  • Tahun aktif: 2003-sekarang
  • Pekerjaan: Komedian, aktor
  • Nama akun Instagram: @mcyori

Lee Yong Jin sudah terjun ke industri hiburan Korea sejak 2003 lalu dengan eksis wara-wiri sebagai seorang komedian. Namanya mulai dikenal luas setelah berpartisipasi dalam acara komedi sketsa tvN Comedy Big League (2011).

Dua tahun setelahnya, Lee Yong Jin juga muncul sebagai kameo dalam drama Reply 1994. Selain itu, ia juga tercatat pernah menjadi kameo dalam drama Angry Mom (2015), The Rich Son (2018), dan Kkondae Intern (2020). Kamu sudah nonton semua?

2. Hyeri Girl's Day

biodata dan profil cast Agents of Mystery (Instagram.com/hyeri_0608)

Biodata Hyeri Girl's Day

  • Nama lengkap: Lee Hye Ri
    Nama panggung: Hyeri
  • Tempat lahir: Gwangju, Gyeonggi, Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 9 Juni 1994
  • Tinggi badan: 166 cm
  • Pekerjaan: Penyanyi, aktris
  • Tahun aktif: 2010-sekarang
  • Instagram: @hyeri_0609

Karier Hyeri Girl's Day semakin melambung tinggi usai menjadi pemeran utama bernama Sung Deok Sun dalam drama Reply 1998 (2015). Sejak debut sebagai aktris pada 2012 lalu, kini telah tercatat 10 judul drama yang dibintangi oleh mantan kekasih Ryu Jun Yeol ini.

Namun sebelum itu, Hyeri telah memulai kariernya dengan debut menjadi member girl grup Girl's Day pada 2010 bersama Sojin, Minah, dan Yura. Kala itu, mereka berhasil menjadi salah satu grup yang sukses secara komersial, karena telah melakukan endorse untuk lebih dari 20 merek terkenal di Korea, lho. Gokil!

Baca Juga: Ada Unexpected Business, Ini 7 Variety Show Korea Bertema Bisnis

3. Lee Eun Ji

biodata dan profil cast Agents of Mystery (Instagram.com/happy._.ej)

Biodata Lee Eun Ji 

  • Nama lengkap: Lee Eun Ji 
  • Tempat lahir: Incheon, Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 16 Januari 1992
  • Pekerjaan: Komedian
  • Tahun aktif: 2014
  • Tinggi badan: 162 cm
  • Nama akun Instagram: @happy._.ej

Semasa sekolah, Lee Eun Ji merupakan seorang penari. Namun siapa sangka, pada 2014, ia justru debut menjadi seorang komedian dengan bergabung bersama Lee Yong Jin lewat Comedy Big League.

Nama Lee Eun Ji pun semakin bersinar setelah berpartisipasi dalam variety show Earth Arcade. Kesusksesan acara tersebut berhasil membawanya eksis menjadi pembawa acara SNL Korea Reboot Season 3 dan mendapatkan program radionya sendiri di KBS Cool FM pada April lalu.

4. John Park

biodata dan profil cast Agents of Mystery (Instagram.com/musicfarmkorea)

Biodata John Park

  • Nama asli: John Andrew Park
  • Nama panggung: Jhon Park
  • Tempat lahir: Northbrook, Illinois, AS
  • Tanggal lahir: 13 September 1988
  • Pekerjaan: Penyanyi
  • Tahun aktif: 2010
  • Nama akun Instagram: @jhonparkgram

Jhon Park merupakan penyanyi Amerika keturunan Korea. Ia memulai debutnya dengan mengikuti ajang American Idol musim kesembilan dan berhasil menempati posisi ke-12. Selain itu, Jhon Park juga dikenal sebagai runner-up Superstar K2, kontes menyanyi Korea yang diselenggarakan oleh M.net.

Pada 2012 silam, Jhon Park sempat mengisi OST film A Werewolf Boy yang dibintangi oleh Song Joong Ki. Sejak saat itu, ia pun eksis menjadi pengisi OST drama populer, mulai dari Familiar Wife, When The Camelia Blooms, hingga Lovestruck in the City yang dibintangi oleh Ji Chang Wook dan Kim Ji Won.

Sebelumnya, Jhon Park juga sempat muncul dalam acara 2 Days & 1 Night dan 4 Wheeled Restaurant, lho.

5. Kim Do Hoon

biodata dan profil cast Agents of Mystery (Instagram.com/7imdohoon)

Biodata Kim Do Hoon

  • Nama lengkap: Kim Do Hoon
  • Tempat lahir: Korea Selatan
  • Tanggal lahir: 15 September 1998
  • Tinggi badan: 182 cm
  • Agensi: SEM Company 
  • Pekerjaan: Aktor 
  • Pendidikan: Universitas Chung Ang
  • Instagram: @7imdohoon

Beberapa waktu yang lalu, Kim Do Hoon berhasil menjadi sorotan karena aktingnya yang memukau di drama Moving. Ia berperan sebagai Lee Gang Hoon, sosok ketua kelas yang selalu bisa diandalkan, namun juga sering terlibat konflik dan kekerasan.

Diketahui, Kim Do Hoon sudah memulai debutnya sebagai aktor sejak 2018 lalu dengan ikut membintangi film Gate. Sejak saat itu, ia menerima banyak sekali tawaran akting. Bahkan pada 2019, Kim Do Hoon sukses membintangi tiga projek film dan drama sekaligus, lho.

Baca Juga: Sinopsis What Did I Say, Variety Show Artis Korea dan Fans Luar Negeri

Verified Writer

Raina Zaakiyah

Don't expect. Just do ur best :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya