TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Karakter Cowok di Drakor 2022 yang Ganti Pekerjaan, Kenapa?

Kebanyakan masih bekerja di bidang yang sama

Lee Jun Young di drama May I Help You (instagram.com/mbcdrama_now) | Lee Seung Gi di drama The Law Cafe (instagram.com/kbsdrama)

Drakor selalu menjelaskan profesi yang dimiliki para pemerannya. Bahkan, tak jarang sebuah profesi menjadi ide cerita drakor itu sendiri. Kebanyakan dari mereka berjuang keras untuk mempertahankan pekerjaannya.

Namun, tak sedikit pula karakter drakor yang diceritakan mengubah profesinya karena alasan yang bermacam-macam. Hal itu dilakukan oleh sejumlah karakter cowok dalam drakor 2022, lho. Kesepuluh karakter cowok di drakor 2022 ini memutuskan berganti pekerjaan.

1. Setelah lama berhenti jadi jaksa, Kim Jung Ho (Lee Seung Gi) memutuskan menjadi pengacara karena sang pujaan hati dalam drakor The Law Cafe

Lee Seung Gi di drama The Law Cafe (instagram.com/kbsdrama)

2. Saat sang ibu meninggal, Bang Jung Seok (Yoon Park) berhenti jadi pengacara dalam drakor Fanletter Please. Ia kerja part time agar lebih banyak waktu untuk sang putri

Yoon Park di drama Fanletter Please (instagram.com/mbcdrama_now)

3. Dituduh memalsukan bukti, Nam Han Jun (Seo In Guk) memilih jadi dukun palsu setelah dipecat sebagai profiler dalam drakor Cafe Minamdang

Seo In Guk di drama Cafe Minamdang (instagram.com/kbsdrama)

4. Lisensi dokternya dicabut karena tuduhan malpraktik, Han Yi Han (So Ji Sub) pun memutuskan jadi pengacara di drakor Doctor Lawyer

So Ji Sub di drama Doctor Lawyer (instagram.com/mbcdrama_now)

Baca Juga: 10 Karakter Cowok di Drakor yang Berkencan dengan Selebriti

5. Merasa tak bisa menegakkan keadilan sebagai pengacara, Seo Eun Pyung (Lee Sang Yeop) di drakor Eve terjun ke dunia politik sebagai anggota dewan

Lee Sang Yeop di drama Eve (instagram.com/tvn_drama)

6. Demi sang pujaan hati, Gong Soo Kwang (Na In Woo) menerima tawaran jadi sekretaris dan berhenti berjualan ikan dalam drakor Jinxed at First

Na In Woo di drama Jinxed at First (instagram.com/kbsdrama)

7. Setelah diceraikan sang istri, Jung Ji Ho (Go Kyung Pyo) beralih profesi dari pengacara menjadi hakim dalam drakor Love in Contract

Go Kyung Pyo di drama Love in Contract (instagram.com/tvn_drama)

8. Trauma Kim Tae Hee (Lee Jun Young) membuatnya berhenti jadi dokter. Ia memilih kerja bareng pamannya dalam drakor May I Help You

Lee Jun Young di drama May I Help You (instagram.com/mbcdrama_now)

9. Lelah bekerja sebagai karyawan, Yeom Chang Hee (Lee Min Ki) pun keluar dari perusahaan dan jadi pemilik toserba di drakor My Liberation Notes

Lee Min Ki di drama My Liberation Notes (instagram.com/jtbcdrama)

Baca Juga: 13 Karakter Cowok Anak Tunggal di Drakor Paruh Kedua 2022

Verified Writer

Queena Sekar Jasmine

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya