TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Rekomendasi Film Korea Terbaik Jung Woo Sung 

Aktor akting memikat 

cuplikan film The King (dok. Magnum9/The King)

Jung Woo Sung adalah aktor Korea Selatan yang terkenal karena berparas tampan dengan pandangan tajam. Tapi tidak hanya wajah saja, aktingnya pun sangat memikat. Aktor kelahiran 22 April 1973 ini memulai kariernya pada tahun 1994 dengan membintangi film The Fox With Nine Tails dan lebih banyak berperan dalam film daripada drama series.

Selain sebagai aktor, Jung Woo Sung yang memulai karier di dunia hiburan sebagai model ini pun telah beberapa kali mencoba menjadi sutradara film. Film yang disutradarainya antara lain, film pendek seperti Love dan Beginning of a Dream. Serta video klip dari boyband g.o.d seperti Sad Love dan A Fool. Berikut ini beberapa film terbaik Jung Woo Sung yang kami rekomendasikan untuk kamu saksikan.

1. A Moment To Remember (2004) 

cuplikan film A Moment To Remember (dok. Sidus Corp/A Moment To Remember)

Film drama romantis ini rilis pada tahun 2004 dan merupakan salah satu film yang sukses melambungkan nama Jung Woo Sung di dunia perfilman Korea Selatan. Berperan bersama aktris Son Ye Jin, aura romantis dari keduanya mampu memikat penonton untuk menikmati film yang disutradarai oleh John H. Lee ini.

A Moment To Remember bercerita tentang kehidupan, awal perkenalan dan hubungan cinta dari seorang pria dan wanita. Sang pria bernama Choi Chul Soo dan sang wanita bernama Kim Su Jin. Film ini merupakan adaptasi dari drama series Jepang berjudul Pure Soul yang dirilis pada tahun 2001.

2. Steel Rain (2017) 

cuplikan film Steel Rain (dok. Mofac/Steel Rain)

Film dengan tema perang dingin Korea Selatan dan Korea Utara ini merupakan adaptasi dari webtoon berjudul sama yang dirilis pada tahun 2011. Steel Rain yang dirilis pada tahun 2017 ini disutradarai oleh Yang Woo Seok dan menampilkan Kwak Do Won berserta Jung Woo Sung sebagai aktor utama.

Steel Rain bercerita tentang konflik kepentingan dan perebutan kekuasaan di dalam militer Korea Utara, yang melibatkan agen rahasia dan usaha pembunuhan Presiden. Konflik ini meluas hingga melibatkan Korea Selatan setelah agen rahasia yang terlibat, memasuki wilayah Korea Selatan tanpa izin.

3. The King (2017) 

cuplikan film The King (dok. Magnum9/The King)

The King adalah film bertema hukum dan tindak korupsi yang disutradarai oleh Han Jee Rim dan dirilis pada tahun 2017. Jung Woo Sung berperan bersama aktor Jo In Sung, Ryu Jun Yeol dan Bae Seong Woo pada film ini.

Film ini menceritakan tentang tindak korupsi dan manipulasi yang terjadi pada dunia hukum di Korea Selatan. Jo In Sung berperan sebagai Park Tae Soo, seorang pengacara muda berbakat yang baru memulai karier dan bermimpi menjadi jaksa penuntut ternama. Jung Woo Sung berperan sebagai Han Kang Sik, seorang jaksa penuntut terkenal yang menyalahgunakan jabatannya untuk kepentingan pribadi.

Baca Juga: 10 Aktris yang Pernah Beradu Akting dengan Jung Woo Sung di Film Korea

4. Asura: The City of Madness (2016)

cuplikan film Asura : The City of Madness (dok. Sanai Pictures/Asura : The City of Madness)

Film ini dirilis pada tahun 2016 dan disutradari oleh Kim Sung Su serta merupakan adaptasi dari webtoon berjudul sama. Banyak aktor kenamaan Korea Selatan yang terlibat di dalam film ini, antara lain Hwang Jung Min, Jung Woo Sung, Kwak Do Won dan Ju Ji Hoon.

Asura : The City of Madness menceritakan tentang kisah kelam sebuah kota yang penuh dengan korupsi dan tipu muslihat. Banyak pihak yang terlibat dalam konflik ini dari polisi, gangster, jaksa penuntut sampai walikota yang hampir semuanya mengejar keuntungan pribadi dengan segala cara.

5. Cold Eyes (2013) 

cuplikan film Cold Eyes (dok. Zip Cinema/ Cold Eyes)

Cold Eyes adalah film aksi thriller yang disutradarai oleh Jo Ui Seok dan dirilis pada tahun 2013. Pada film ini Jung Woo Sung berperan bersama aktor Sol Kyung Gu, Lee Dong Hwi, Lee Junho dan aktris Han Hyo Joo. Film ini juga merupakan adaptasi ulang dari film Hong Kong yang dirilis pada tahun 2007 berjudul Eye In The Sky.

Cold Eyes bercerita tentang sebuah tim polisi yang ditugaskan untuk mengintai dan menghentikan grup kejahatan yang terkenal pandai meloloskan diri dari kejaran polisi. Grup kejahatan ini dipimpin oleh James, yang diperankan oleh Jung Woo Sung. Sedangkan tim polisi dipimpin oleh Hwang, yang diperankan oleh Sol Kyung Gu.

6. Beat (1997) 

cuplikan film Beat (dok. Uno Film/Beat)

Film ini bercerita tentang kehidupan dan kenakalan masa muda, disutradarai oleh Kim Sung Su dan dirilis pada tahun 1997. Beat adalah film yang melambungkan nama Jung Woo Sung sebagai aktor muda berbakat di dunia perfilman Korea Selatan. Ia berperan bersama Ko So Young, Yu Oh Seong dan Im Chang Jung pada film ini.

Beat menceritakan tentang seorang pemuda putus sekolah bernama Min, yang terpaksa terlibat dengan kehidupan geng. Film ini juga bercerita tentang kisah cinta Min dan kekasihnya yang bernama Romy. Beat merupakan adaptasi dari novel grafis laris karangan penulis Huh Young Man.

Baca Juga: 5 Artis Korea yang Bernama 'Sung Woo', Termasuk Ong Sung Woo Juga!

Writer

Rio Eka Saputra

Konten Kreator yang senang berpikir, berbicara dan menulis tentang banyak hal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya